ANALISIS LITERASI KEUANGAN, PENGELOLAAN KEUANGAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) DI KECAMATAN BANGKALA, JENEPONTO

  • Selmi Selmi Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Asri Jaya Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Ismawati Ismawati Universitas Muhammadiyah Makassar
Keywords: Literasi Keuangan, Pengelolaan Keuangan, Kinerja Keuangan UMKM

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan pengelolaan keuangan terhadap kinerja keuangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto. Literasi keuangan dan pengelolaan keuangan dianggap sebagai faktor utama yang memengaruhi keberlanjutan usaha UMKM dalam menghadapi tantangan ekonomi. Dengan memahami kedua faktor ini, diharapkan UMKM mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan keuangan dan kinerja bisnis mereka. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survei. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan kepada 98 pelaku UMKM yang dipilih sebagai sampel dengan teknik simple random sampling. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linear berganda untuk menguji hubungan antara variabel independen (literasi keuangan dan pengelolaan keuangan) dengan variabel dependen (kinerja keuangan UMKM). Selain itu, dilakukan uji asumsi klasik untuk memastikan validitas model penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa literasi keuangan dan pengelolaan keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM. Hal ini mengindikasikan bahwa semakin tinggi tingkat literasi keuangan dan semakin baik pengelolaan keuangan yang dilakukan, maka kinerja keuangan UMKM akan meningkat. Oleh karena itu, pelaku UMKM perlu meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam mengelola keuangan guna mencapai pertumbuhan usaha yang berkelanjutan.

References

Ghozali, I. (2011). Ghozali_Imam_2011_Aplikasi_Analisis_Mult.pdf (p. 129).
Hanasri, A., Rinofah, R., & Sari, P. P. (2023). Pengaruh Literasi Keuangan, Pengetahuan Keuangan, dan Sikap Keuangan Terhadap Kinerja Keuangan pada Pelaku UMKM Bisnis online di Bantul. Ekonomis: Journal of Economics and Business, 7(1), 443. https://doi.org/10.33087/ekonomis.v7i1.792
Hartina, Goso, G., & Palatte, M. H. (2023). Analisis Dampak Literasi Keuangandan Keuangan Terhadap Kinerja Keuangan UMKM. SEIKO : Journal of Management & Business, 6(1), 644–651. https://doi.org/10.37531/sejaman.v6i1.3874
Hutauruk, R. P. S., Zalukhu, R. S., Collyn, D., Jayanti, S. E., & Damanik, S. W. H. (2024). Peran perilaku pengelolaan keuangan sebagai mediator dalam meningkatkan kinerja keuangan UMKM di Kota Medan. JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia), 10(1), 302–315. https://doi.org/10.29210/020243356
Irdiana, S., Ariyono, K. Y., & Darmawan, K. (2023). Dampak Literasi Keuangan Dan Sikap Keuangan Terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan Dengan Niat Sebagai Variabel Mediasi. Jurnal Ilmiah Global Education, 4(2), 700–710. https://doi.org/10.55681/jige.v4i2.797
Kurniati, P., Rosanti, C., & Hudaya, F. (2023). Pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan Dan Literasi Keuangan Terhadap Kinerja Manajemen Keuangan Umkm (Studi Kasus Pelaku Umkm Di Kota Pekalongan). Neraca, 19(1), 50–62. https://doi.org/10.48144/neraca.v19i1.1493
Martono, S., & Febriyanti, R. (2023). Pengaruh Inklusi Keuangan, Literasi Keuangan Dan Pengelolaan Keuangan Terhadap Kinerja Umkm Di Kota Salatiga. Jurnal Ekonomi Pendidikan Dan Kewirausahaan, 11(2), 153–168. https://doi.org/10.26740/jepk.v11n2.p153-168
Octaviani Salsabella, & Handri. (2022). Pengaruh Literasi Keuangan dan Financial Technology terhadap Inklusi Keuangan. Bandung Conference Series: Business and Management, 2(1), 4159–4176. https://doi.org/10.29313/bcsbm.v2i1.2388
Widyaningsih, E. N., & Widodo, H. (2024). Meningkatkan Kinerja UMKM : Dampak dari Inklusi Keuangan dan Literasi Keuangan. 2, 1–17.
Wulansari, N. A., & Anwar, M. (2022). Pengaruh Literasi Keuangandan Pengelolaan Keuangan Usaha terhadap Kinerja Keuangan pada UMKM Sepatu dan sandal di Eks Lokalisasi Dolly. Syntex Literate : Jurnal Ilmiah Indonesia, 7(3), 1207–1215.
Published
2025-03-24
Abstract viewed = 0 times
pdf downloaded = 0 times