Modal Sosial dan Inovasi Terhadap Kinerja Bisnis UMKM
Abstract
Banyak faktor yang dapat mempengaruhi peningkatan kinerja bisnis suatu usaha. Modal merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam menjalankan roda usaha.Namun,tidak semua modal yang diperlukan berupa modal material.Modal sosial merupakan modal yang sangat berpengaruh dalam dunia bisnis.Semakin luas modal sosial yang dimiliki maka akan meningkatkan kinerja usaha.Selain faktor modal sosial,inovasi juga menjadi salah satu faktor peningkatan perkembangan usaha.Inovasi diperlukan dalam menciptakan ide-ide baru yang dibutuhkan dalam mempertahankan roda usaha.Penciptaan inovasi dapat berupa inovasi terhadap produk,proses,pasar serta inovasi organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal sosial dan inovasi terhadap Kinerja bisnis UMKM. Penelitian ini menggunakan variabel independen yaitu modal sosial dan inovasi sedangkan variabel dependen yaitu Kineja Bisnis.Sampel penelitian ini adalah pelaku usaha percetakan yang berlokasi di jalan Pangeran Hidayat Pekanbaru. Dan metode penarikan sample menggunakan teknik sensus artinya semua pelaku UMKM percetakan yang berada di jalan Pangeran Hidayat Pekanbaru menjadi sampel yang dikumpulkan melalui kuesioner dengan jumlah 60 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dan pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa modal sosial dan inovasi secara parsial berpengaruh terhadap kinerja bisnis UMKM.
Keywords: Modal Sosial,Inovasi, Kinerja Bisnis UMKM
References
Astuti, R., D., Mursito, B., & Widayanti, R. (2019). Analisis Orientasi Pasar, Modal Sosial dan Inovasi Produk terhadap Kinerja Pemasaran Pedagang di Pusat Grosir Solo. Jurnal Ilmiah Edunomika, 3(01).
Lina, D. (2014). Analisis pengaruh kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap kinerja pegawai dengan sistem reward sebagai variabel moderating. Universitas Muhammadiyah, Sumatera Utara.
Farisy, H. (2014). Analisis pengaruh Budaya Organisasi, Motivasi dan Komitmen Organisasional Terhadap Kinerja Karyawan Pada Sektor Usaha Rumah Makan. Universitas Diponegoro, Semarang.
Farisi, M., I. (2013). Academic dishonesty in distance higher education: Challenges and models for moral education in the digital era. Turkish Online Journal of Distance Education, 14(4), 176-195.
Fahmi, I. (2014). Manajemen Teori, Kasus dan Solusi. Bandung: Alfabeta.
FelÃcio, J., A., Couto, E., & Caiado, J. (2014). Human capital, social capital and organizational performance. Management Decision.
Hadiyati, E. (2011). Kreativitas dan inovasi berpengaruh terhadap kewirausahaan usaha kecil. Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, 13(1), 8-16.
Junaidi, R., & Susanti, F. (2019). Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada UPTD Baltekkomdik Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat.
Khoironi, F., E., & Saskara, I., A., N. (2017). Analisis pengaruh kurs dollar, inflasi, dan produksi terhadap ekspor ikan hias di provinsi bali. E Jurnal EP Universitas Udayana, 6(3).
Reni, M. (2019). Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Aparatur Nagari dalam Pengelolaan Keuangan Nagari di Kabupaten Tanah Datar. Jurnal Administrasi Negara, 25(1), 72-88
Sholihin, M. (2019). Analisis Pengaruh Kepemimpinan, Budaya Organisasi, dan Kompensasi, terhadap Kinerja Karyawan AMA YPK Yogyakarta dengan Motivasi Kerja sebagai Variabel Intervening. Albama, 9(2), 95-134.
Sunandar, D., & Effendi, E. (2018). Penerapan Metode Brainstorming pada Pembelajaran Fisika Materi Wujud Zat. JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika Dan Riset Ilmiah), 2(1), 38-42.
Poltak, S.,L. (2012). Kinerja Pegawai Teori Pengukuran dan Implikasi. Jakarta : Graha ilmu
Suwatno & Donni. (2013). Manajemen SDM dalam Organisasi Public dan Bisnis. Bandung: Alfabeta.
Sujarweni, W. (2015). SPSS untuk Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Baru Press
Wibowo. (2014). Perilaku dalam Organisasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.