Pengaruh Pemasaran Langsung, Kualitas Produk, dan Kualitas Layanan Elektronik Terhadap Minat Beli Ulang Pada Live Streaming Marketing Shopee

  • Tasya Diva Prameswara Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
  • Misti Hariasih Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
  • Alshaf Pebrianggara Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemasaran langsung, kualitas produk, dan kualitas layanan elektronik terhadap minat beli ulang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif sebagai metode penelitian. Populasi penelitian ini terdiri dari masyarakat yang pernah membeli di Live Streaming Shopee, yang jumlahnya belum diketahui. Metode penentuan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling non probability sampling yang berfungsi sebagai metode penentuan sampel, dengan rumus lemeshow ditetapkan bahwa 100 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari data primer, yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner atau angket kepada responden. Teknik analisis data kuantitatif dengan menggunakan metode statistik digunakan untuk menganalisis data. Metode statistik yang digunakan adalah IBM SPSS 26. Berdasarkan hasil penelitian, secara parsial ditemukan bahwa pemasaran langsung (X1) memiliki pengaruh signifikan terhadap minat beli ulang (Y), kualitas produk (X2) berpengaruh positif terhadap minat beli ulang (Y), kualitas layanan elekronik (X3) berpengaruh positif terhadap minat beli ulang.

References

Berastagi, D. I. K. (2023). Pengaruh Direct Marketing, Product Quality Dan Customer Satisfaction Terhadap Minat Beli Ulang Pada Live Streaming Marketing Tiktok (Studi Pada Pengguna Aplikasi Tiktok).
Harita, H. T. S., Marpaung, N., & Siregar, O. M. (2022). Pengaruh Direct Marketing Dan Product Quality Terhadap Minat Beli Ulang Pada Live Streaming Marketing Tiktok. Jurnal Ekonomi Kreatif Dan Manajemen Bisnis Digital, 1(2), 171–184. https://doi.org/10.55047/jekombital.v1i2.309
Rainy, A., & Widayanto, W. (2020). Pengaruh Keragaman Produk Dan E-Service Quality Terhadap Minat Beli Ulang Melalui Kepuasan Konsumen (Studi pada Mahasiswa Universitas Diponegoro Pelanggan Zalora). Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, 9(1), 149–156. https://doi.org/10.14710/jiab.2020.26233
Saputra, A. B., Ningrum, N. R., & Basri, A. I. (2021). Equilibrium: Jurnal Ilmu Manajemen Pengaruh Kualitas Produk, Harga, Desain dan Citra Merek Terhadap Minat Beli Ulang Produk Sepatu. Jurnal Ilmu Manajemen, 1(1), 32–38.
Soepramono, Y. B. (2019). Analisis Pengaruh Produk, Pelayanan, Dan Lokasi Terhadap Minat Beli Ulang Konsumen Pada Supermarket Gaya Tlogosari Kota Semarang. Skripsi, 1–80.
Syaefurohim, A. (2022). Pengaruh Voucher Diskon, Pengalaman Konsumen, Dan Persepsi Nilai Terhadap Minat Beli Ulang Konsumen Pada Layanan Gofood Saat Masa Pandemi COVID-19 (Studi Pada Masyarakat Kecamatan Binawidya Kota Pekanbaru). In Fakultas Ekonomi Dan Ilmu Sosial Universitas (Vol. 19).
Wibowo, V., Studi, P., Perusahaan, M., Cendana, P., Hilir, S., Medan, K., Tampubolon, M., Studi, P., Pendidikan, M., Utara, U. S., Bulan, P., & Medan, K. (2023). Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Produk Vivo ( Studi Kasus Pada Masyarakat Kota Medan ). 126–135.
Published
2024-05-21
Abstract viewed = 45 times
pdf downloaded = 35 times