Analisis Efisiensi Daya Motor Induksi 3 Phase 150 KW Dengan Inverter Sebagai Pengatur Speed

  • Michael J.T. Barus Universitas Pembangunan Panca Budi
  • Zuraidah Tharo Universitas Pembangunan Panca Budi
  • Pristisal Wibowo Universitas Pembangunan Panca Budi

Abstract

Motor induksi 3 phase banyak ditemui di dunia industri. Hal ini dikarenakan motor induksi memiliki bentuk yang sederhana, struktur yang kokoh, perawatan yang mudah. Namun motor induksi juga memiliki kelemahan yaitu kecepatannya yang tidak bisa diatur, dan kecepatannya yang turun akibat perubahan beban. Untuk mengatasinya banyak perusahaan yang menggunakan inverter agar dapat mengatur kecepatan, serta untuk pengasutan motor agar arus yang digunakan motor tidak mengalami kenaikan yang drastis. Sistem ini dinamakan dengan VSD (Variable Speed Drive). Penggunaan VSD dapat mengurangi konsumsi listrik motor sebesar 30 - 60%. Pada inverter terdapat display yang menampilkan data seperti frekuensi yang dipakai, tegangan output motor, arus motor, dan kecepatan putar motor. Kemudian dari data tersebut bisa dipergunakan untuk menentukan besar nilai efisiensi motor.

Published
2024-09-22
Abstract viewed = 0 times
PDF downloaded = 0 times

Most read articles by the same author(s)