INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM <p align="justify">INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science&nbsp;is published IPM2KPE as the information and communication media for practitioners, researchers and academics who engaged, put interest and fully attention on the development of information system, information technology, computer science, software engineering, informatics engineering, Electrical Engineering &amp; Industrial Engineering.&nbsp;INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science is published annually 2 times every June and December. Journal of Information Technology and Computer Science publishes articles both in in online/OJS (e-ISSN 2614-1574) and printed (p-ISSN 2621-3249).&nbsp;</p> en-US ahmadgawdynano@yahoo.com (Ahmad Gawdy Prananosa) muhammadluthfihamzah@gmail.com (Muhammad Luthfi Hamzah) Thu, 16 May 2024 07:29:16 +0000 OJS 3.1.0.1 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 ANALISA KESUKSESAN OTA (ONLINE TRAVEL AGENT) TIKET.COM MENGGUNAKAN MODEL DELONE AND MCLEAN (Studi pada Pembelian Tiket Konser K-Pop di Indonesia) https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10018 <p><em>The growth of Korean Wave in Indonesia has been very significant since the beginning of the pandemic in 2020 and the interest in K-Pop music is one proof of the phenomenon of Korean Wave in Indonesia. The huge interest in K-Pop music has attracted the attention of promoters to hold K-Pop music concerts in Indonesia. One of the elements in holding a music concert is ticket sales, and promoters will choose to prioritize online ticket sales to facilitate sales. One of the online ticket sales platforms for K-pop music concerts in Indonesia is tiket.com. As an online ticket sales platform, tiket.com must consider the quality of their system. This study aims to determine the factors that influence the success of the tiket.com platform using the DeLone and McLean Model theory (2003). The research method used is quantitative. The sampling technique used is nonprobability sampling technique with a sample of 100 respondents from tiket.com platform users who have transacted K-pop concert tickets. Data analysis was carried out using the PLS-SEM approach with the SmartPLS tool. The results of this study indicate that there is a significant effect on system quality, information quality and service quality on user satisfaction and a significant effect of user satisfaction on net benefits.</em></p> Dhika Amalia Sholeha, Muhammad Zaini ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10018 Thu, 16 May 2024 00:00:00 +0000 Perancangan Video Dokumenter Sebagai Media Informasi Batik Tulis Bakaran https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10111 <p>Batik Tulis Bakaran merupakan salah satu batik khas Pati tepatnya di desa bakaran kecamatan juwana yang Secara geografis merupakan daerah pesisir dan dataran rendah. Motif Batik Tulis Bakaran memiliki ciri tersendiri, yaitu warna yang mendominasi batik Bakaran adalah hitam dan coklat. Unsur corak atau motifnya beraliran pada corak motif batik Tengahan dan batik Pesisir. Corak batik Bakaran berbeda dengan corak batik daerah lain, baik dari segi gambar, ornamen maupun warnanya. Pada setiap motif mempunyai makna yang sangat filosofis. Informasi dan sejarah Batik Tulis Bakaran masih kurang diketahui oleh masyarakat khususnya daerah pati, maka dari itu dirancang video dokumenter Batik Tulis Bakaran yang menjelaskan sejarah, ragam motif,&nbsp; corak dan pembuatan Batik Tulis Bakaran. Dalam Video Dokumenter ini terbagi menjadi 2 seri yaitu seri 1 yang berisi sejarah Batik Tulis Bakaran dan seri 2 berisi tahap pembuatan dan ragam motif serta filosofi Batik Tulis Bakaran. Video Dokumenter ini menggunakan pendekatan <em>d</em><em>igital storytelling</em> dengan <em>whiteboard animation </em>yang dapat menarik perhatian <em>audience</em> serta&nbsp; lebih mudah untuk dipahami. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode campuran yaitu pengumpulan data dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini adalah video dokumenter Batik Tulis Bakaran yang menjadi media pengenalan dan informasi serta edukasi. Video ini akan diputar di Museum Batik Tulis Bakaran dan juga di sebarkan melalui media sosial desa wisata Bakaran Kabupaten Pati.</p> Arvennia Eka Palma Cristy, Martin Setyawan, Birmanti Setia Utami ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10111 Thu, 16 May 2024 08:14:29 +0000 Literature Review: Efektivitas Aplikasi E-Government Berbasis Website https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9592 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas aplikasi e-government berbasis website secara umum dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan keterbukaan informasi. Metode yang digunakan adalah tinjauan sistematis (systematic review) dengan mengikuti pedoman PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic Review and Meta-Analysis). Pencarian literatur dilakukan pada database jurnal dengan menggunakan kata kunci terkait. Setelah melalui proses skrining, penilaian kelayakan, dan ekstraksi data, delapan artikel penelitian dianalisis secara deskriptif naratif. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara umum aplikasi e-government berbasis website dinilai cukup efektif dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan keterbukaan informasi. Namun, masih terdapat beberapa kendala seperti keterbatasan sumber daya manusia, infrastruktur TIK, anggaran, serta pemahaman dan partisipasi masyarakat. Efektivitas aplikasi e-government berbasis website tidak hanya dipengaruhi oleh faktor teknis, tetapi juga faktor sosial, budaya, dan politik. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan model efektivitas e-government yang lebih komprehensif dengan mengintegrasikan berbagai perspektif. Diperlukan sinergi dan kolaborasi dari seluruh pemangku kepentingan untuk mewujudkan e-government yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang baik.</p> Antang Williem ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9592 Fri, 17 May 2024 06:33:16 +0000 Metode Pembelajaran Mesin Untuk Menilai Data Depresi Dan Kesehatan Mental https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9584 <p>Salah satu gangguan kesejahteraan mental yang sering terjadi pada manusia adalah depresi. Mengenali depresi secara dini penting bagi individu. Namun, pada kenyataannya, melakukan skrining depresi secara dini masih memiliki beberapa kelemahan. Jika terus diabaikan, hal ini dapat berdampak pada kesejahteraan individu. Oleh karena itu, diperlukan metode lain yang dapat menggambarkan tingkat depresi pada individu. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan gambaran persepsi pekerja tentang komponen psikososial dari lingkungan dan isi kerja serta menentukan gejala stres kerja yang mereka keluhkan. Variabel dependen adalah gejala stres kerja (fisik, mental, kognitif, dan perilaku), sedangkan variabel independen adalah karakteristik individu (usia, jenis kelamin, jenis pekerjaan, dan lama bekerja). Metode klasifikasi menggunakan berbagai model klasifikasi, yaitu K-Nearest Neighbor (KNN), Decision Tree, Random Forest Tree, Naïve Bayes, Support Vector Machine (SVM), dan model penghitungan AdaBoost. Hasil penelitian berdasarkan pengujian berbagai model penghitungan dapat disimpulkan bahwa model penghitungan terbaik untuk mengukur gaji pekerja adalah menggunakan K-Nearest Neighbor (KNN). Analisis variabel berdasarkan faktor Pekerjaan dan Jenis Kelamin memprediksi tingkat depresi dan kesejahteraan mental yang dirasakan oleh anggota berusia 25-30 tahun.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong>: Depresi dan Kesehatan Mental, Pembelajaran Mesin, Perbandingan Metode Algoritma.</p> Maritza Anastasia, Vivia Surya Maulivia, Suharjito Suharjito ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9584 Fri, 17 May 2024 06:39:51 +0000 Analisis Kegagalan Produk Pembuatan Banner dengan Pendekatan Sistem Dinamik Pada PT. X https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9508 <p>Perusahaan di PT. X memproduksi banner, saat ini masih mengalami peningkatan kegagalan produksi, dimana kualitas produk&nbsp; masih perlu di tingkatkan untuk mencapai tingkat maksimal dari konsep "kecacatan nol" (zero defect), Metode dalam penelitian ini&nbsp; menggunakan&nbsp; sistem dinamik dengan perangkat lunak Powersim. Penggunaan dan&nbsp; memanfaatkan hubungan sebab-akibat (<em>causal</em>) untuk merancang model suatu sistem yang kompleks, sebagai landasan dalam mengidentifikasi dan memahami perilaku dinamis sistem. Guna mempermudah visualisasi hubungan antar variabel, disusun diagram lingkaran sebab-akibat (<em>causal loop</em> diagram/CLD) dan diagram aliran stok (<em>stock flow</em> diagram). Diagram Lingkaran Sebab-Akibat (CLD) akan mengungkapkan hubungan sebab-akibat dari variabel-variabel sistem ke dalam bentuk gambar, di mana panah-panah yang saling terhubung membentuk sebuah diagram sebab-akibat.Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 5 variabel dalam kegagalan produksi, yaitu: tenaga kerja (30%), kesalahan mesin (26%), kerusakan material (19%), kesalahan ukuran (29%) dan kesalahan <em>design</em> (25%). Dari kelima variabel yang memiliki presentase tertinggi adalah tenaga kerja sebesar 30%.</p> Wagimin Wagimin, Wahyu Ismail Kurnia, Anwar Fattah ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9508 Fri, 17 May 2024 06:50:59 +0000 Dinamic Economic Dispatch (DED) Berbasis Mixed Integer Linear Programming (MILP) Dengan Mempertimbangkan Pembangkit EBT Pada Kelistrikan Pulau Sumbawa https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9176 <p><em>In the Dynamic Economic Dispatch (DED) based on Mixed Integer Linear Programming (MILP) for the electricity of Sumbawa Island by considering RE (Renewable Energy) power plants, several aspects need to be considered, namely Variable Addition and Limitations: In the MILP model, the new variable must include the allocation of power from RE sources, such as solar power plants or geothermal power plants. Relevant technical and operational constraints should also be applied, such as capacity limits, characteristic curves and sustainability limits for renewable energy sources. The Sumbawa Island electricity system must consider the technical limitations related to RE Power plants. This includes capacity limitations, sustainability limitations (such as solar radiation levels or water discharge during the dry season), as well as the system's ability to handle variations in power generated by RE Power plants that depend on natural energy sources. One of the challenges in integrating RE Power plants is its variability. Renewable energy sources such as solar and hydropower tend to fluctuate in their power output depending on weather conditions. Therefore, the DED model must consider predictions or estimates of the power generated by RE Power plants to optimize accurate power allocation and minimize operational costs. The simulation results show that the Mixed Integer Linear Programming (MILP) method is able to provide a simple and economical solution to the DED problem. The change in operation using gas fuel and cofiring by 5% is a factor in the existence of minimal fixed power in the system. This thesis is a DED solution using Mixed Integer Linear Programming (MILP) by considering fuel changes as the main consideration in mathematical calculations to determine plant operation. With the change in PLTMG fuel type from B35 to gas, total generation costs decreased by 10.89%. With the change in PLTMG fuel type from B35 to gas and PLTU cofiring by 5%, total generation costs decreased by 10.94%.</em></p> Tri Handoyo Baniantoro, Rony Seto Wibowo ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9176 Fri, 17 May 2024 08:18:05 +0000 Implementasi Deteksi Objek Real Time Jenis Sampah Dengan Algoritma Yolov8 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8985 <p>Pengelolaan sampah merupakan salah satu masalah lingkungan yang perlu ditangani secara serius. Ada dua jenis sampah yaitu sampah organik dan non organik, sampah organik adalah sampah umum yang dapat diuraikan seperti kertas, daun sedangkan sampah non organik ialah sampah yang tidak dapat diuraikan seperti plastik, metal, sampah non organik merupakan sampah yang sangat sulit diuraikan oleh tanah sehingga bila tertimbun dalam waktu yang sangat lama merusak lapisan tanah dan menyebabkan pencemaran tanah, untuk itu Perlu adanya kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang klasifikasi sampah, daur ulang sampah. Salah satu cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menerapkan sistem deteksi objek real time untuk mengidentifikasi jenis sampah. Pada penelitian ini menggunakan metode YOLOv8 (You Only Look Once) yang akan mendeteksi sampah secara real time dan juga dapat mengklasifikasikan jenis sampah yang ditampilkan pada webcam untuk memisahkan sampah organik dan non organik. Melalui penelitian ini penulis telah membuat sebuah pendeteksi yang mampu memilah sampah organik dan non organik dengan mengandalkan teknologi pengolahan citra memanfaatkan metode YOLOV8.</p> <p>Penulis menggunakan dataset sebanyak&nbsp; 1853 dan 2205 citra yang telah dianotasi dengan kelas plastik, metal dan kardus &nbsp;Dan didapatkan nilai performa jaringan dengan nilai akurasi 94,6 persen, nilai Recall sebesar 94,5 persen dan nilai F-1 Score sebesar 94,6 persen</p> <p><strong>Kata kunci</strong> : Sistem Klasifikasi Sampah, Sampah Organik, sampah non organik YOLOV8, IoT</p> Dadang Iskandar Mulyana, Dedi Iskandar ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8985 Sat, 18 May 2024 04:33:49 +0000 RANCANG BANGUN APLIKASI SELEKSI PESERATA OLIMPIADE SAINS MENGGUNAKAN ALGORITMA PROMETHEE https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8726 <p>Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan suatu hal yang perlu ditentukan secara cermat dan tepat. Penyelenggarakan Olimpiade Sains Nasional bertujuan untuk meningkatkan wawasan pengetahuan, kemampuan kreativitas, menanamkan sikap disiplin ilmiah serta kerja keras para remaja untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Olimpiade Sains Nasional tersebut mempertandingkan delapan bidang pelajaran yaitu nilai rata-rata raport, nilai kimia, matematika, fisika, biologi, yang dilakukan secara berkala, satu tahun sekali dengan peserta para siswa sekolah menengah. Olimpiade Sains Nasional merupakan ajang kompetisi dalam bidang sains bagi para siswa pada jenjang SD, SMP dan SMA di Indonesia yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah. Dengan adanya aplikasi ini dan metode promethee dapat mempermudah proses seleksi serta peserta olimpiade, Metode Promethee dipilih karena mampu mengatasi ketadak pastian dan variabelitas dalam pengukuran kriteria, selain itu mampu menganalisis sensivitas terhadap perubahan bobot kriteria, Promethee merupakan salah satu dari metode Multi Criteria Decision Making (MCDM) yang berarti melakukan penentuan atau pengurutan dalam suatu analisis multikriteria</p> <p>Kata Kunci : Aplikasi, Seleksi, Olimpiade, Sains, Promethee.</p> Nuri David MV, Muntahanah Muntahanah, Yulia Darmi ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8726 Sun, 19 May 2024 15:34:15 +0000 Rancang Bangun Sistem Informasi Website Program Studi Sistem Informasi Universitas Pgri Silampari Menggunakan Metode Waterfall https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8426 <p>Prodi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Silampari dalam menyebarkan informasi kepada mahasiswa, dosen, tendik, dan masyarakat umum sebelumnya melalui website dengan alamat https:unpari.ac.id, namun belum optimal dan masih bersifat umum dan belum mengarahkan ke prodi Sistem Informasi. Oleh karena itu, perlu dibuat rancang bangun <em>website</em> sebagai media sistem informasi khususnya program studi Sistem Informasi. Dalam pembuatan rancang bangun website prodi sistem informasi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Silampari Lubuklinggau akan dibuatkan sistem informasi berupa struktur organisasi prodi, staff pengajar prodi, sambutan ketua program studi, program sarjana, terdapat mahasiswa, berita atau event dan publikasi.. Penelitian ini menggunakan metode <em>Watervall</em> untuk perancangan <em>website.</em> Dengan adanya masalah tersebut serta ada solusi untuk mengatasi keadaaan seperti itu, maka penulis tertarik untuk. Untuk mengimplementasikan <em>Website</em> Program Studi Sistem Informasi Universitas PGRI Silampari Menggunakan Metode <em>Waterfall.</em></p> <p>Kata Kunci : Sistem Informasi, <em>Website</em>, <em>Waterfall</em></p> Rio Rio, Dina Dalilah ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8426 Mon, 20 May 2024 02:01:59 +0000 Analisis Keberlanjutan Energi Nasional Menggunakan Data Energi Tahun 2013-2022 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9979 <p><em>Proses pengambilan keputusan untuk meningkatkan keberlanjutan energi memerlukan informasi yang berbasis ilmiah. Dalam penelitian ini, berbagai indikator dikumpulkan dan dianalisis secara kuantitatif untuk mengukur keberlanjutan energi nasional menggunakan indeks pembangunan energi berkelanjutan yang berasal dari indikator tersebut. Dengan menerapkan metode analisis ini, tantangan-tantangan terbesar yang terkait dengan keberlanjutan energi dapat diteliti. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat Indonesia untuk mencapai keberlanjutan energi selama periode 2013-2022.</em></p> <p><strong><em>Kata Kunci</em></strong><em>:</em> <em>Energi Berkelanjutan, Energi Terbarukan, Indikator</em></p> Anton Supriadi Wibowo, Leonard Lisapaly ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9979 Tue, 21 May 2024 02:41:20 +0000 Sistem Auto Filling Machine Berbasis Mikrokontroller Human Machine Interface Dengan Water Flow Sensor https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9742 <p>Perkembangan teknologi dibidang industri saat ini sangat berkembang pesat, penggunaan sistem kontrol volume manual pada peralatan pengisian bahan produksi tertentu masih terus berlanjut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sebuah sistem kontrol pengisian bahan produksi secara otomatis. Sistem ini dibangun dengan memanfaatkan Arduino Uno Atmega328 dan Human Machine Interface, dengan komponen pendukung sistem yang terdiri dari sensor aliran air, pompa air, relai, dan catu daya. Sebuah aplikasi dimasukkan ke dalam sistem untuk pemantauan penggunaan bahan produksi. Sensor Aliran Air menghitung volume air yang dikeluarkan. Kalibrasi melibatkan memasukkan nilai konstan 0,8. Volume air dihitung dengan menjumlahkan debit air per detik melalui sensor Aliran Air. Jika batas pada setpoint sensor aliran air tercapai, pompa air akan berhenti, seperti yang ditunjukkan oleh hasil implementasi alat. Akurasi alat berkisar antara 77,76% hingga 100%, seperti yang ditunjukkan oleh hasil uji coba yang dilakukan. Persentase kesalahan tertinggi yang teramati adalah 22,24%, sedangkan yang terkecil adalah 0%, dengan deviasi rata-rata ±9,00. Kesalahan ini berasal dari perbedaan volume antara nilai yang ditetapkan oleh sensor aliran air dan jumlah material yang dikeluarkan. Data perhitungan volume disimpan dalam mikrokontroler dan ditampilkan pada layar nextion. Pengguna dapat memantau data dengan mentransfernya ke aplikasi.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong>:<em> Auto Filling Machine</em>, Arduino Uno, Mikrokontroler, <em>Human Machine Interface</em>, Sensor Aliran Air.</p> Puji Pangestu, Didik Aribowo, Mustofa Abi Hamid ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9742 Tue, 21 May 2024 02:46:59 +0000 Rancang Bangun Purwarupa Sistem Kontrol Suhu Dan Monitoring Kelembaban Udara Berbasis IoT https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9610 <p>Ruangan Operasi harus diperhatikan secara khusus dikarenakan kegiatan yang dilakukan pada ruangan tersebut merupakan kegiatan pembedahan bagian tubuh manusia. Menurut Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1204/MENKES/SK/X/2004, suhu standar pada Ruangan Operasi berkisar 19-24°C dan kelembaban berkisar 45-60% serta bertekanan positif. Sistem kontrol suhu dan monitoring kelembaban udara yang dirancang pada penelitian ini mampu menjaga suhu optimal dengan menyesuaikan kondisi suhu pada <em>air conditioner </em>menggunakan sensor infra merah yang terhubung dengan mikrokontroler ESP32. Pemantauan keseluruhan kondisi tersebut dapat diamati melalui platform Arduino IoT Cloud menggunakan ESP32 melalui jaringan WiFi sehingga memungkinkan untuk dapat terhubung melalui internet. Dari hasil pengujian sensor, sensor memiliki nilai akurasi yang baik dengan persentase galat sensor suhu DHT22 sebesar 0.4% dan sensor kelembaban udara DHT22 sebesar 0.9%. Sensor <em>infrared receiver </em>dan <em>infrared sender </em>juga memiliki kecepatan pembacaan data dan pengiriman data cukup baik sebesar 1000 <em>microsecond</em>. Sistem kontrol suhu dan monitoring kelembaban udara sudah dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan pada pengujian waktu 07.00 pagi sampai 21.00 malam nilai suhu terendah yang dihasilkan oleh <em>air conditioner </em>yaitu sebesar 21,8°C dengan kondisi AC ON dan nilai suhu tertinggi yang dihasilkan oleh <em>air conditioner </em>yaitu sebesar 25,2°C dengan kondisi AC OFF.</p> <p><strong><em>Kata Kunci</em></strong><em>:</em> <em>Kontrol Suhu, Monitoring Kelebaban Udara, Ruangan Operasi, Air Conditioner, Internet Of Things.</em></p> Ariefudin Ariefudin, Budi Darmawan, Supriono Supriono ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9610 Tue, 21 May 2024 02:51:07 +0000 Penerapan Deep Learning Menggunakan Convolutional Neural Network (CNN) Untuk Klasifikasi Daging Ayam Menggunakan Arsitektur Resnet-50 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10087 <p>Daging ayam adalah salah satu konsumsi paling tinggi bagi manusia dalam kehidupan sehari-hari karena mengandung banyak gizi dan sumber protein yang tinggi.&nbsp; Pada umumnya, jenis ayam yang sering dikonsumsi masyarakat adalah daging ayam kampung dan daging ayam broiler yang dimana mulai dari cara perawatan dan pemeliharaan ayam sangat berbeda sehingga menentukan kualitas daging ayam tersebut. Perawatan ayam broiler yang dilakukan oleh peternak ayam kerap mengabaikan&nbsp; prosedur kesehatan ayam sehingga banyak memunculkan potensi bahaya mengkonsumsi daging ayam broiler seperti terkena infeksi bakteri <em>Salmonella </em>dan <em>Campylobacter </em>karena dalam masa perawatan dan pertumbuhan ayam sering disuntik antibiotik. Masyarakat perlu tahu dengan permasalahan ini dan masalah ini menjadi sangat serius jika dihubungkan dengan adanya beberapa kandungan dalam ayam broiler yang tidak boleh dikonsumsi oleh orang tertentu seperti logam berat. Secara kasat mata, tekstur daging ayam kampung dan daging ayam broiler sangatlah mirip maka dari itu dibutuhkan sebuah teknologi untuk membedakan kedua jenis daging tersebut berdasarkan tekstur yang dianalisis. Penggunaan <em>deep learning</em> dalam perkembangan teknologi untuk mengolah sebuah citra sangat efektif, maka dari itu penelitian ini menggunakan metode <em>Deep Learning</em> yaitu <em>Convolutional Neural Network</em> (CNN) menggunakan arsitektur <em>ResNet-50 </em>sebagai klasifikasi daging dengan jumlah data sebanyak 1.200 citra dengan 2 kelas yaitu daging ayam kampung dan daging ayam broiler dengan setiap kelas memiliki ukuran gambar 224 224 pixel dan pembagian data dengan perbandingan data ayam kampung 80%&nbsp; data latih : 20% data uji dan ayam broiler dengan perbandingan 80% data latih : 20% data latih. Setelah penelitian dilakukan, maka hasil perolehan akurasi tertinggi dari penelitian ini adalah pengujian ke-10&nbsp; dengan 55% accuracy, 55% precision, 55% recall, dan 55% <em>f1 score</em> dengan menggunakan parameter <em>optimizer </em>SGD,&nbsp; learning rate,&nbsp; <em>batch size</em>, dan momentum. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan arsitektur <em>ResNet-50</em> sangat baik dalam pengklasifikasian citra dengan tingkat akurasi yang sangat tinggi.</p> Febri Yalda Sulistia, Arie Vatresia ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10087 Fri, 24 May 2024 14:09:03 +0000 Analisis Pengendalian Kualitas Produk Cacat Di PT KPM Menggunakan Pendekatan Six Sigma https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10151 <p>PT. KPM merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dalam proses produksi sirup. Dalam proses produksi terkadang masih terdapat beberapa produk yang tidak sesuai dengan yang diharapkan. Dimana kualitas produk yang dihasilkan tidak sesuai dengan standar atau mengalami kerusakan atau cacat produk. Hal tersebut akan membuat perusahaan mengalami kerugian karena target cacat perusahaan sendiri sebesar 2%. Metode yang digunakan yaitu Six Sigma dengan tahapan DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, dan Control). Data yang didapatkan terdapat produk cacat yang terjadi pada observasi 1 hingga 30 yang dimulai pada periode 22 Maret hingga 28 Juni 2022. Jenis cacat berupa terdapat bercak kotoran di dalam botol kemasan botol kaca dan pecah botol. Faktor produk cacat berupa faktor, manusia, mesin, material, dan metode. Perbaikan untuk mengurangi faktor penyebab terjadinya cacat botol dengan faktor pekerja yang kurang memeperhatikan kebersihan lingkungan sekitar serta penerapan APD saat bekerja. Sehingga dalam hal dapat dilakukan penegasan mengenai SOP kebersihan. Dikarenakan SOP dapat digunakan sebagai acuan dalam menjalankan proses produksi, dengan adanya SOP maka kualitas mutu suatu produk dapat selalu terjaga.</p> Asfita Putri Fadmawati, Ratna Agil Apriani, Demas Emirbuwono Basuki, Nabila Aulia Azizah, Dhinar Elma Arifa ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10151 Sun, 26 May 2024 02:20:10 +0000 Progressive Web Application Berbasis Arsitektur Microservice Pada Sistem Pelayanan Persuratan (Studi Kasus: Kelurahan Karang Anyar Kota Bandung) https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10153 <p>Transformasi digital telah menjadi kebutuhan penting dalam upaya meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan publik. Penelitian ini berfokus pada desain dan implementasi sistem pelayanan persuratan berbasis <em>Progressive Web Application</em> (PWA) dan arsitektur microservice di Kelurahan Karang Anyar, Kota Bandung. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menciptakan sistem persuratan yang lebih responsif, skalabel, dan mudah diakses oleh masyarakat. Metode penelitian yang digunakan meliputi analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi teknologi PWA dan <em>microservices</em>, serta evaluasi kinerja sistem. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem persuratan berbasis PWA memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik dengan kemampuan akses <em>offline</em>, responsivitas tinggi, dan instalasi yang mudah pada berbagai perangkat. Sementara itu, arsitektur <em>microservice</em> memungkinkan pengembangan dan pemeliharaan sistem yang lebih fleksibel, <em>modular</em>, dan <em>scalable</em>. Evaluasi sistem dilakukan melalui pengujian fungsional dan kinerja, serta survei kepuasan pengguna. Hasil pengujian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kecepatan pemrosesan surat, kemudahan akses, dan kepuasan pengguna dibandingkan dengan sistem persuratan konvensional. Penelitian ini menyimpulkan bahwa implementasi PWA dan arsitektur <em>microservice</em> pada sistem pelayanan persuratan di Kelurahan Karang Anyar dapat menjadi model yang efektif untuk diterapkan di wilayah lainnya dalam rangka meningkatkan pelayanan publik.</p> Esa Fauzi, Bagus Alit Prasetyo, Adi Purnama ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10153 Sun, 26 May 2024 02:28:23 +0000 Peningkatan Efektivitas Pembagian Beban Di Istana Koki Restaurant & Grand Ballroom https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10325 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis strategi untuk meningkatkan efektivitas pembagian beban listrik di Istana Koki <em>Restaurant &amp; Grand Ballroom</em>. Metode penelitian meliputi survei terhadap konsumsi listrik selama periode tertentu, analisis sistem distribusi listrik, dan wawancara dengan pihak terkait. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan penyesuaian pada sistem distribusi listrik, dapat dicapai peningkatan signifikan dalam efisiensi penggunaan energi. Selain itu, penerapan praktik pengelolaan energi yang lebih baik dan edukasi terhadap pengguna listrik juga berperan penting dalam mengoptimalkan penggunaan listrik di Istana Koki <em>Restaurant &amp; Grand Ballroom</em>. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa langkah- langkah ini dapat menjadi pedoman bagi industri restoran dan acara untuk meningkatkan efisiensi penggunaan listrik dan mengurangi dampak lingkungan.</p> Dimas Nanda Ikhsan, Zuraidah Tharo, Solly Aryza ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10325 Mon, 27 May 2024 05:24:06 +0000 Optimasi Perencanaan Operasi Pembangkit Listrik Berbasis Mixed Integer Linear Programming (MILP) Pada Sistem Isolated Selayar https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9170 <p><em>This study explores the integration of fossil and renewable energy generators on Selayar Island, focusing on optimizing Diesel Power Plants (PLTD) and Solar Power Plants (PLTS). Using Mixed-Integer Linear Programming (MILP) for generator scheduling, simulations reveal that a 15% rotational backup constraint positively impacts operational costs and system reliability. The findings provide practical recommendations for operators to enhance efficiency, reduce costs, and improve overall system reliability in the context of hybrid energy systems.</em></p> Agung Wicaksono, Rony Seto Wibowo, I Made Yulistya Negara ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9170 Mon, 27 May 2024 13:57:13 +0000 Evaluasi Pengalaman Pengguna Website Responsif Beyondsultra https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8925 <p><em>Tourism is a crucial sector in the economy of a region, and the use of digital technology in the tourism industry is steadily increasing. The responsiveness of a tourism website is a key factor influencing users' perceptions and experiences with the Beyondsultra website. Beyondsultra is a tourism website for Southeast Sulawesi created by the City of Kendari Regional-Owned Enterprise. The research aims to identify the responsiveness of the Beyondsultra website in influencing user perceptions of the quality of their user experience and to provide appropriate recommendations for the company to enhance user satisfaction with the Beyondsultra website. The selected respondents for the study are potential tourists and active users of the Beyondsultra website. Based on data obtained from user satisfaction observations while interacting with the Beyondsultra website using the User Experience Questionnaire (UEQ) and System Usability Scale (SUS) methods, above-average results were obtained for UEQ. Subsequently, a reevaluation was conducted to delve deeper into the issues faced by users, utilizing Cooperative Evaluation techniques. The research findings indicate an improvement in user satisfaction with the Beyondsultra website using the UEQ method, with a 68% increase in attractiveness, 93% in clarity, 91% in efficiency, 100% in stimulation, and 63% in novelty. However, one aspect, precision, remained unchanged after evaluation. In the SUS method, the average assessment score showed a 15% improvement.</em></p> Kartini Aprilia Pratiwi Nuzry, Erma Suryani ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8925 Mon, 27 May 2024 14:10:09 +0000 Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus Produk Kecantikan Pada Mahasiswi Manajemen Informatika Sekolah Tinggi Manajemen Sukma Medan) https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9006 <p><em>The purpose of this study is to ascertain how students at Sukma Medan School of Management use social media in relation to their purchases of beauty goods. Secondary data collection is the research methodology used, and data is gathered via documentation studies. Thirty distinct groups, chosen at random, comprise the study sample. PLS SEM (Partial Least Square – Structural Equation Modelling) software is used in the quantitative descriptive data analysis methodology. The PLS approach is used in the analytic strategy, along with inner and outer model analyses. The research results indicate a positive and substantial impact of social media on consumer choices to purchase. This is evident from all tested social media variables using SmartPLS, which yield positive results. The strong R-squared value of 0.717 indicates that social media has a 71.7% influence on the purchase decision variable. Additionally, factors unrelated to the investigated variable have an impact on other aspects.</em></p> Arnila Asri Lubis, Robbi Rahim ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9006 Mon, 27 May 2024 14:23:18 +0000 Monitoring Dan Analisis Traffic Jaringan Internet Pada Store PT. Central Mega Kencana Dengan Software Zabbix https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10323 <p>Masalah jaringan internet yang sering dialami oleh beberapa <em>store </em>di PT Central Mega Kencana adalah ketika kecepatan internet <em>store</em> lambat dibeberapa daerah di Indonesia maka tim <em>&nbsp;store</em> tersebut menghubungi tim IT untuk melakukan pengecekan, setelah dilakukan pengecekan terdapat beberapa <em>store </em>yang <em>load </em>pemakaian <em>bandwidth</em> nya cukup besar dan perlu diupgrade dari sisi layanan <em>ISP (Internet Service Provider)</em>. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mendapatkan data yang dapat menjelaskan bagaimana mekanisme <em>monitoring </em>jaringan<em> internet &nbsp;store</em>, melihat kondisi <em>router store </em>yang terhubung apakah terjadi <em>down internet</em> atau tidak serta sebagai dasar pengajuan upgrade layanan ISP yang digunakan pada setiap <em>store</em>. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode <em>action research</em>. Hasil dari penelitian ini menampilkan gambar <em>traffic </em>jaringan dari 5 <em>&nbsp;store</em> acak yang di <em>monitoring </em>perhari selama 7 hari, <em>traffic </em>tertinggi, <em>traffic </em>terendah, rata-rata, dan <em>downtime u</em>ntuk rata-rata <em>traffic</em>. Dengan adanya <em>software</em> ZABBIX dapat memudahkan seorang <em>administrator </em>IT dalam me<em>monitoring </em>suatu jaringan, dan dapat juga mengetahui apabila terjadinya <em>trouble</em>.</p> Mohammad Bahtiar, Hendra Rahman, Triratna Rahayu Rahmawati, Nunuk Irawati, Thoyyibah T ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10323 Mon, 27 May 2024 14:29:24 +0000 Analisis Kebisingan Unit Urea Plant I(A) PT Petrokimia Gresik Menggunakan Metode Noise Mapping Dan Niosh https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10237 <p>Pertumbuhan industri tidak dapat dipisahkan dari kebisingan karena hampir setiap aktivitas manufaktur di kawasan industri menghasilkan suara yang terdengar atau terlihat pada tingkat tertentu. Khususnya akibat pengoperasian mesin industri, kebisingan dapat menyebabkan gangguan pendengaran, yang pada gilirannya dapat berdampak pada kesehatan dan kenyamanan. Sebagai bagian dari upaya mengurangi kebisingan latar belakang, PT Petrokimia Gresik telah mulai menerapkan prinsip-prinsip inti Program Konservasi Pendengaran (HCP). Meskipun sebagian program PKP telah dilaksanakan, namun keseluruhan program belum dilaksanakan secara metodis. Tujuan dari penelitian ini adalah menggunakan teknik pemetaan kebisingan dan niosh untuk memastikan lokasi dan volume kebisingan di unit urea PT Petrokimia Gresik di pabrik 1A. Studi lapangan menunjukkan bahwa dua dari tiga wilayah tersebut memiliki tingkat kebisingan lebih tinggi dari tingkat pra-kontrol sebesar 85 dB yang ditetapkan oleh Permenaker NAB No. Per.13/Men/X/2011. Tingkat paparan sebesar 96,53 dB adalah ditemukan di wilayah paling bising. Menurut NIOSH, periode paparan maksimum yang diperbolehkan dapat disesuaikan tergantung pada tingkat kebisingan yang diukur. Periode paparan maksimum yang tercatat di sekitar Stasiun Pompa adalah 33,44 menit, atau 0,56 jam, menurut temuan pengukuran. Karena kedekatan lokasi pengukuran dengan sumber kebisingan, maka karyawan PT Petrokimia Gresik wajib menggunakan helm pengaman, penutup telinga, dan sarung tangan. Pendengaran pekerja dapat dilindungi dari efek berbahaya energi akustik dengan bantuan alat pelindung.</p> Sandy Cahyo Mahardika, Hidayat Hidayat, Akhmad Wasiur Rizqi ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10237 Wed, 29 May 2024 14:20:52 +0000 Usulan Strategi Pemasaran Aneka Olahan Mente Pada UD Bokrie Dengan Metode SWOT dan QSPM https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10357 <p>UlD Bokrie melrulpakan salah satul indulstri rumahan yang belrgelrak dibidang makanan. Namuln delmikian dizaman selkarang banyak selkali belrmulncullan ulsaha makanan belrlombah lombah delngan kellelbihan, krelativitas, inovasi dan promosi yang melmbulat makanan telrselbult selmakin diminati dan dikelnal olelh konsulmeln, selhingga haruls mellakulkan inovasi dan pelngelmbangan yang belrkaitan delngan stratelgi pelmasaran yang belrsifat stratelgis dalam rangka melmelnangkan pelrsaingan tak telrkelculali selpelrti halnya pada UD Bokrie. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proposisi strategi pelmasaran anelka olahan melntel di UlD Bokrie delngan melnggulnakan meltodel analisa SWOT dan QSPM. Adapun dari permasalahan pada penelitian ini adalah jumlah penjualan produksi julmlah pelnjulalan produlksi dalam elnam bullan telrakhir melngalami pasang sulrult dikarelnakan pelrmintaan tidak pasti. Temuan ini menunjukkan bahwa UD Bokrie dalam kondisi tumbuh dan&nbsp; berkembang baik, karena skor IFE adalah 3,014 , dan skor EFE adalah 2,956. Sedangkan nilai tertinggi matriks QSPM adalah 8,549 yaitu pada ST 3 (mengikuti pameran UKM di Kab Gresik maupun kota besar).</p> Maulan Najib, Akhmad Wasiur Rizqi, Moh. Jufriyanto ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10357 Wed, 29 May 2024 14:33:48 +0000 Integrasi Metode Kano Dengan Quality Function Deployment (QFD) Untuk Meningkatkan Kualitas Produk Kerupuk Ikan https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10353 <p>Persaingan di industri kerupuk ikan semakin ketat. Banyak produsen lain yang juga mencoba memasuki pasar dengan berbagai inovasi baru baik dari segi rasa maupun kemasan. Oleh sebab itu, perusahaan dirasa penting untuk terus melakukan pengembangan produk agar dapat tetap bersaing dan mempertahankan pangsa&nbsp;pasarnya. Dalam penelitian ini, metode Kano dan QFD yang digunakan. Tujuan Metode Kano adalah untuk mengetahui apa yang diinginkan konsumen tentang produksi kerupuk, dan QFD adalah untuk menawarkan saran yang paling penting untuk meningkatkan kualitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kano memiliki 6 atribut <em>one-dimensional</em>, 4 atribut <em>must-be</em>, 2 atribut <em>Attractive</em>, dan untuk atribut Indefferent tidak mendapat grade. Di sisi lain, hasil penelitian QFD menunjukkan bahwa pengujian validitas ketiga tingkatan menghasilkan nilai R hitung yang lebih dari R table 0,532, yang menunjukkan bahwa atribut valid sementara uji reliabilitas menunjukkan bahwa nilai alpha dari ke-3 tingkatan menghasilkan nilai dan jawaban responden dianggap&nbsp;konsisten.</p> M.Ridhwan Nuruddi Caesareno Aironic, Hidayat Hidayat, Yanuar Pandu Negoro ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10353 Wed, 29 May 2024 14:46:48 +0000 Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Problem Based Learning Menggunakan Aplikasi Canva Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10218 <p>Masalah yang terdapat pada penelitian ini adalah minimnya ketersediaan media pembelajaran yang menarik dan variatif dalam menunjang proses pembelajaran komputer dan jaringan dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan serta mengetahui kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis <em>problem based learning</em> dan meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (<em>Research and Development</em>) menggunakan model pengembangan 4-D (<em>Four D model</em>). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X TKJ SMK Swasta Muhammad Yaasiin dan objek pada penelitian ini adalah media pembelajaran interaktif berbasis model <em>problem based learning</em> menggunakan aplikasi canva dan hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa diperoleh persentase validitas pengembangan media sebesar “97,3%” dari Ahli Media, “90%” dari Ahli Materi, dan 92% dari Ahli Bahasa yang berada pada kriteria “sangat layak”. Hasil respon siswa terhadap media diperoleh persentase “90,4%” dengan kriteria “sangat baik”. Hasil penelitian juga menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dilihat dari hasil persentase nilai pretest sebesar “62,11%” dan posttest sebesar “85,19%”. Dapat disimpulkan bahwa media yang dikembangkan valid dan sangat layak untuk digunakan dalam pembelajaran, serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKJ di SMK Swasta Muhammad Yaasiin.</p> Widuri Widuri, Ade Evi Fatimah, Azrina Purba ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10218 Sat, 01 Jun 2024 01:48:00 +0000 Pengembangan Video Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Pada Pelajaran TIK di Kelas VII Sekolah MTs Ar-Rahman Wampu https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10174 <p><em>This research aims to develop and assess the effectiveness of locally wisdom-based instructional videos on computer hardware topics for seventh-grade students at MTs Ar Rahman Wampu, Langkat Regency, North Sumatra. The research method employed is developmental research, utilizing the 4-D model proposed by Thiagarajan, encompassing the stages of defining, designing, developing, and disseminating. The study is conducted at MTs Ar Rahman Wampu over a two-month period, with seventh-grade students randomly selected as research subjects. The object of the study is the instructional video based on local wisdom concerning computer hardware. Research instruments include a video validation sheet, student activity observation sheet, and questionnaires measuring student responses and learning interests. Data analysis involves evaluating the validity, practicality, and effectiveness of the instructional video, utilizing percentages and predefined criteria. The subsequent practicality analysis incorporates expert assessments and field observations. The effectiveness of the learning process is assessed through student tests, percentage of activity time, and positive responses to the instructional video. The enhancement of learning interest is measured through normalized gain calculations. The expected outcome of this research is to contribute to the development of innovative and high-quality instructional videos within the context of local wisdom, especially in the field of ICT education at the MTs level.</em></p> <p><em>Keywords: Instructional Video, Local Wisdom, Instructional Development</em></p> Muhammad Fajar Salim Suriyono, Syaiful Bahri, Ade Evi Fatimah ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10174 Sat, 01 Jun 2024 01:53:01 +0000 Pra-Desain Alat Bantu Berjalan Tunanetra Dengan Sift Algorithm Berbasis Beaglebone Black https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10382 <p>Penglihatan merupakan satu kebutuhan dasar manusia yang keberadaannya berpengaruh pada seluruh indra manusia. Untuk bergerak dan berpindah tempat, umumnya penyandang tunanetra menggunakan alat bantu tongkat untuk mengetahui benda yang ada di sekitarnya. Namun butuh keahlian dalam penggunaan tongkat yang memerlukan proses pelatihan agar dapat menggunakannya dengan baik. Maka dari itu perlu dikembangkan alat bantu khusus yang mampu mendeteksi objek. Penelitian alat bantu berjalan dengan metode prototype menggunakan <em>Beaglebone Black</em> sebagai microcontroller yang dilengkapi dengan processor ARM Cortex-A8 yang lebih unggul dibanding dengan <em>microcontroller</em> yang lain. SIFT <em>Algorithm</em> digunakan dalam proses pendeteksi objek yang mampu mendeteksi objek dalam berbagai posisi dengan tingkat akurasi tinggi dalam image recognition. Hasil akhir dari penelitian alat bantu berjalan tunanetra ini adalah ketika alat ini digunakan, kamera akan menangkap gambar secara realtime. Kemudian dilakukan proses deteksi objek gambar oleh microcontroller dan dilanjutkan ditampilkan di layar monitor untuk hasil dari image recognition.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong><strong> : </strong><em>Microcontroller; Beaglebone Black; SIFT Algorithm; Image Recognition</em></p> Bagus Alit Prasetyo, Adi Purnama, Atep Aulia Rahman ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10382 Sat, 01 Jun 2024 02:08:32 +0000 Rancang Bangun Sistem Informasi E-Arsip Berbasis Web Menggunakan Subject Filing System Pada DINNAKERIND Demak https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10375 <p><em>This research aims to design a web-based e-archive information system using the subject-filing system method at DINNAKERIND Demak. The subject filing system method was chosen because of its ability to organize documents based on certain subjects or topics, facilitating more efficient access and search for archives. The research results are expected to provide insight into the effectiveness of web-based e-archive information systems with the application of the subject filing system in improving archive management in the DINNAKERIND Demak environment and using SDLC waterfall as the development method. The system created was also tested using black box testing and usability testing by 22 respondents, resulting in an overall score of 86.8%. With this system, it is hoped that it can help archive processing at DINNAKERIND, Demak district</em>.</p> Evi Yuli Yanti, Yani Prihati, Satrio Agung Prakoso ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10375 Sun, 02 Jun 2024 00:00:00 +0000 PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU TBS (TANDAN BUAH SEGAR) DENGAN MENGGUNAKAN METODE P (PERIODIC REVIEW SYSTEM) DAN METODE Q (CONTINUOUS REVIEW SYSTEM) PADA PT. KARYA PANEN TERUS. https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10088 <p>PT. Karya Panen Terus merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit. Permasalahan yang sering dihadapi oleh perusahaan adalah belum efektif menyediakan kebutuhan bahan baku Tandan Buah Segar (TBS) sebagai bahan utama produksi CPO, dan PT. Karya Panen Terus tidak mempunyai lahan perkebunan sendiri sebagai penunjang kebutuhan TBS. Sehingga untuk memenuhi kebutuhan produksi CPO perharinya perusahaan sering mengalami kekurangan bahan baku maupun kelebihan bahan baku TBS. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Periodic Review System dan Continuous Review System. Berdasarkan hasil penelitiaan perencanaan paling optimal diperoleh menggunakan metode Continuous Review System yaitu persediaan maksimum sebanyak 3.231 ton, dengan Safety stock untuk penyediaan bahan baku TBS sebesar 270 ton per pesanan dan reorder point sebesar 273 ton dengan penghematan sebesar Rp118.167.599,26 jika dibandingkan dengan kebijakan perusahaan.</p> Ari Setiawan, Fitriani Surayya Lubis, Ismu Kusumanto, Misra Hartati, Muhammad Isnaini Hadiyul Umam ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10088 Sun, 02 Jun 2024 15:41:04 +0000 Analisa Efektivitas Instagram Ads Untuk Meningkatkan Branding Event Selacontest.Id Dengan Metode CRI Dan EPIC Model https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10434 <p><em><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Pertumbuhan pengguna media sosial secara global menunjukkan peningkatan yang signifikan</span></span></em><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"> . </span></span><em><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Cara promosi dengan menggunakan internet ini juga digunakan oleh PT. SELA KONTES PRODUKSI dalam mempromosikan acara selacontest.id yang diikuti oleh peserta berusia 0 hingga 15 tahun. Penelitian ini untuk menilai efektivitas penggunaan Iklan Instagram dalam Selacontest. Id event menggunakan metode EPIC Model dan metode CRI. Setelah melakukan penelitian mengenai efektivitas pemasangan iklan di Instagram Ads untuk meningkatkan branding acara Selacontest.Id, dengan menggunakan metodologi Customer Response Index dan EPIC Model. Temuan yang dikumpulkan mengungkapkan bahwa pengujian efektivitas periklanan di Instagram Ads dengan pendekatan Customer Response Index (CRI) pada acara Selacontest.Id dinilai berhasil. Temuan penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Model EPIC merupakan strategi yang sangat baik untuk meningkatkan branding acara yang diselenggarakan oleh Selacontest.Id melalui iklan di media sosial Instagram. Pendekatan ini terbukti sangat berguna bagi pemilik Instagram yang telah berinteraksi dengan akun Selacontest.Id.</span></span></em></p> Yudha Adhitya Kurniawan, Moh. Jufriyanto, Akhmad Wasiur Rizqi ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10434 Sun, 09 Jun 2024 02:37:37 +0000 Implementasi Algoritma Yolo V5 Dalam Rancangan Aplikasi Pendeteksi Plat Nomor Kendaraan https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10376 <p>Penelitian ini membahas tentang implementasi algoritma YOLO v5 dalam rancangan aplikasi pendeteksi plat nomor kendaraan. Algoritma YOLO v5 dipilih karena kemampuannya dalam mendeteksi objek dengan cepat dan akurat. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah aplikasi yang dapat mendeteksi plat nomor kendaraan secara real-time menggunakan teknologi YOLO v5. Metode yang digunakan meliputi beberapa tahap, yaitu building dataset, training dataset, modeling, dan pembuatan interface aplikasi. Dataset berupa 1050 gambar, training dataset menggunakan 70% data train, 20% data test, dan 10% data valid, diperoleh akurasi sebesar 84%, presisi 92,9%, dan skor F1 sebesar 80%. Modeling menggunakan algoritma YOLOv5. Pembuatan interface aplikasi menggunakan Python Flask.</p> Bagus Prasetyo Nugroho, Yani Prihati, Sinta Tridian Galih ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10376 Sun, 09 Jun 2024 02:44:12 +0000 Expert System for Diagnosing Damage to Automatic Motorcycle Engines Using the Forward Chaining Method https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10394 <p><em>Damage to the matic engine due to negligence in treatment. The new vehicle owners aware of the damage after the vehicle can not operate properly. Therefore, the use of vehicles likely to require regular maintenance. By way of detecting damage to what is happening on the vehicle. For example, if the vehicle sound noisy and have no idea why this happens, it is this which encourages the development of an expert system to identify / diagnose matic damage to the engine.<br> Submission of information was carried out using visual basic applications that have been made​​. By running the application diagnosis expert system engine matic damage to the computer, it will be processed in the system then the results will be displayed on the computer screen. This system is expected to provide optimal information from the user and the system of reciprocity.This study is expected to provide all information related to the engine damage problem quickly and efficiently on a reciprocal basis between the user and the system.</em></p> Nanang Nuryadi, Aziz Setyawan Hidayat, Felix Wuryo Handono, Ayuni Asistyasari, Yosep Nuryaman ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10394 Sun, 09 Jun 2024 02:51:56 +0000 Desain Dasboard Untuk Analisis Harga Pangan Di Indonesia https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10402 <p>Stabilitas harga pangan penting bagi kesejahteraan sosial-ekonomi suatu negara. Penelitian ini bertujuan mengembangkan dashboard analisis stabilitas harga untuk komoditas seperti beras, daging ayam, daging sapi, telur ayam, dan cabai merah, dengan mempertimbangkan curah hujan, suhu rata-rata, dan kurs IDR USD. Data harga pangan, curah hujan, suhu, dan kurs IDR USD dari tahun 2018-2023 dianalisis menggunakan metode korelasi Pearson. Data diolah melalui proses ETL sebelum dimasukkan ke dalam data warehouse terstruktur yang dirancang dengan skema bintang. Dashboard dikembangkan menggunakan Power BI, menyediakan antarmuka yang menitikberatkan pada metrik harga pangan. Hasil penelitian adalah rancangan skema bintang yang menghubungkan tabel fakta harga pangan dengan dimensi seperti tabel pangan, cuaca, provinsi, tanggal, dan kurs, sehingga memungkinkan pengguna memantau dan menganalisis tren harga pangan secara visual dan komprehensif.</p> Ruben Ruben, Dedi Trisnawarman ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10402 Sun, 09 Jun 2024 02:58:07 +0000 Perancangan Dashboard Untuk Visualisasi Data Gempa Berpotensi Tsunami Di Indonesia Dengan Metode Business Intelligence Roadmap https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10403 <p class="Abstrak"><span lang="IN">Gempa bumi adalah sebuah bencana alam yang sering terjadi di Indonesia karena terletak di Cincin Api Pasifik, oleh karena itu perlu dirancang sebuah dashboard interaktif yang dapat memberikan sebuah gambaran visualisasi data gempa yang memiliki potensi terjadinya tsunami dengan menggunakan metode <em>business intelligence roadmap</em>. Metode <em>business intelligence roadmap</em> memiliki 6 tahap justifikasi, perencanaan, analisa bisnis, desain, konstruksi, deploy. Data yang digunakan adalah tanggal, kekuatan magnitudo, kedalaman dan lokasi. Tujuan dari pengembangan <em>dashboard</em> interaktif ini untuk memungkinkan penggunanya mengetahui data gempa yang berpotensi terjadinya tsunami dikarenakan magnitudo yang besar sehingga dapat membantu masyarakat dalam meningkatkan upaya mitigasi serta dapat membantu dalam mengambil keputusan untuk menetap pada suatu tempat yang berpotensi terjadinya tsunami. Pembuatan <em>dashboard</em> ini akan menggunakan aplikasi <em>Microsoft Power BI</em>. Fitur yang dihasilkan pada <em>dashboard</em> ini yaitu visualisasi grafik statistik yang mencakup informasi dengan data gempa bumi yang didapat melalui Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).</span></p> Thomas Jeffrey Irwan, Dedi Trisnawarman ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10403 Sun, 09 Jun 2024 03:01:51 +0000 Rancangan Sistem Operasional Perusahaan Otobus Mahendra Transport Indonesia Menggunakan Metode Agile https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10410 <p>Sistem operasional perusahaan bus merupakan hal yang sangat penting dalam bisnis transportasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem berbasis web untuk Mahendra Transport Indonesia, sebuah perusahaan bus antarkota dan antarprovinsi. Dengan menggunakan model Agile, Pekerjaan berulang yang berfokus pada pengembangan aturan dan solusi secara kolaboratif yang telah disetujui oleh setiap anggota tim adalah dasar dari pengembangan perangkat lunak tangkas, yang dilakukan dengan cara yang terorganisir dan terstruktur. Komponen utama dari temuan penelitian ini termasuk menciptakan platform yang lebih mudah dan lebih efektif bagi agen untuk memesan tiket, menyediakan data jadwal bus terbaru melalui antarmuka yang ramah pengguna, dan mengotomatisasi prosedur untuk meningkatkan efisiensi manajemen gaji staf. Sistem ini diharapkan dapat menawarkan layanan yang mudah digunakan dan mendorong komunikasi internal yang lebih baik di antara para karyawan, sehingga meningkatkan efektivitas operasional secara keseluruhan.</p> Mohammad Faraditya Eka Putra, Dedi Trisnawarman, Tri Sutrisno ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10410 Sun, 09 Jun 2024 03:06:36 +0000 Analitika Kejahatan: Memanfaatkan Metode Addie Untuk Merancang Dashboard Interaktif Tentang Tren Dan Analisis Kejahatan https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10413 <p>Kenaikan tingkat kejahatan di Indonesia merupakan tantangan serius dalam upaya pemberantasan kejahatan, sebagaimana tercermin dari lonjakan laporan kasus kejahatan yang terdokumentasi di Pusat Informasi Kriminal Nasional (PUSIKNAS POLRI) sebanyak 292,476 kasus kejahatan periode tahun 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi tantangan tersebut dengan merancang sebuah dashboard interaktif yang memvisualisasikan data dan tren kejahatan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation (ADDIE), dengan data yang diambil dari Pengadilan Negeri Jakarta selama periode 2020 hingga 2023 dan diolah menggunakan Microsoft Power BI dan bahasa pemrograman Python. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah desain skema bintang yang dikembangkan, dengan dimensi seperti kota, kasus, waktu, pelaku kejahatan, dan korban, bersamaan dengan metadata. Dashboard yang dihasilkan memungkinkan pengguna untuk menjelajahi tren kejahatan berdasarkan tahun, menampilkan data tentang kejadian kejahatan, penanganan, hukum pidana, dan kasus hukum.</p> Cyrillus Damar Setyo Wardhana, Dedi Trisnawarman ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10413 Sun, 09 Jun 2024 03:11:36 +0000 Implementasi Pengamanan Akses Reporting Budget Dealer Menggunakan Algoritma Kriptografi Advanced Encryption Standard (AES) pada Microsoft PowerApps https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9388 <p>Keamanan informasi menjadi aspek kritis dalam lingkungan digital, khususnya dalam manajemen dan pertukaran data. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan lapisan keamanan tambahan pada Microsoft Power Apps menggunakan algoritma kriptografi Advanced Encryption Standard (AES) untuk melakukan pengecekan text yang di enkripsi dan hasil enkripsi tersebut akan dikirimkan melalui email, sehingga dapat mengamankan akses reporting budget dealer. Metodologi penelitian melibatkan pemahaman mendalam terhadap konsep AES, analisis kebutuhan keamanan, dan implementasi teknis pada Microsoft Power Apps. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integrasi AES pada Microsoft Power Apps mampu meningkatkan tingkat keamanan proses otomatisasi yang melibatkan teks. Enkripsi AES yang diimplementasikan pada level ini memberikan perlindungan terhadap akses yang tidak sah dan mencegah risiko kebocoran informasi.Penerapan ini relevan untuk organisasi yang mengandalkan Microsoft Power Apps dalam alur kerja bisnis mereka, terutama di lingkungan di mana keamanan informasi merupakan prioritas utama. Untuk menjamin perlindungan data reporting agar tidak dapat diakses dengan mudah, maka diperlukan algoritma kriptografi AES, hasil enkripsi tersebut akan dikirimkan melalui email pribadi, sehingga tidak sembarang pengguna yang mendapatkan password keys tersebut.</p> <p><strong>Kata Kunci: Pengamanan Informasi, Kriptografi, Advanced Encryption Standard (AES), Microsoft Power Apps</strong></p> Wieko Wieko, Kemal Adnan, Eka Putri Aprillia, Dadang Mulyana Iskandar ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9388 Sun, 09 Jun 2024 00:00:00 +0000 Penerapan Kriptografi Aes Pada Fres-Caesas: Perlindungan Pesan Teks Dan Fail Dokumen https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9426 <p>Solusi keamanan data telah memimpin kemajuan teknis. Kriptografi dan steganografi adalah dua dari beberapa bidang ilmu yang telah mengembangkan teknik ini untuk melindungi data sensitif. Keamanan data memerlukan seperangkat alat, bukan solusi tunggal. Tujuan utama penelitian ini adalah menggunakan algoritma Advanced Encryption Standard (AES) dan kriptografi untuk mengamankan percakapan teks, fail dokumen, beserta isinya. AES adalah metode kriptografi yang efektif. Data dapat dienkripsi dan didekripsi menggunakan blok ciphertext simetris. Pengguna dapat mengenkripsi SMS, menyimpannya dalam dokumen terenkripsi, mengenkripsi konten dokumen, dan mengompresnya, sesuai dengan analisis data. Untuk menjamin perlindungan data melalui keamanan dan enkripsi, hasil enkripsi fail dokumen disembunyikan dalam sebuah gambar.</p> <p><strong><em>Kata kunci</em></strong> : <em>Kriptografi, Advanced Encryption Standard (AES), Pesan Teks, Isi Fail Dokumen, Steganografi.</em></p> Dadang Mulyana Iskandar, Muhamad Zaeni Nadip, Nandy Dinilhaq, Anggit Purnama ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9426 Sun, 09 Jun 2024 03:29:36 +0000 Pencegahan Serangan Berbasis Kata Sandi: Studi Komprehensif Tentang Implementasi Hash Pada Aplikasi Web https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9526 <p>Dalam era digital yang semakin berkembang, keamanan informasi menjadi suatu aspek krusial dalam pengelolaan data, terutama di lingkungan aplikasi web. Serangan berbasis kata sandi merupakan salah satu ancaman utama yang dapat mengakibatkan akses tidak sah terhadap sistem informasi. Untuk mengatasi risiko ini, penggunaan metode enkripsi menjadi penting, dan salah satu pendekatan yang umum digunakan ialah teknik hash. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman komprehensif mengenai implementasi hash pada aplikasi web sebagai langkah pencegahan serangan berbasis kata sandi. Hashing merupakan metode matematis yang digunakan untuk mengubah kata sandi menjadi nilai hash, yang sulit untuk diurai kembali menjadi kata sandi asli. Namun, penggunaan hash dalam aplikasi web seringkali tidak optimal, sehingga memerlukan peninjauan dan perbaikan dalam implementasinya. Studi ini akan melakukan analisis mendalam terhadap berbagai algoritma hash yang umum digunakan, serta mengevaluasi kelemahan dan kelebihan masing-masing. Selain itu, penelitian ini akan mempertimbangkan faktor-faktor keamanan lain yang dapat memengaruhi efektivitas perlindungan kata sandi, seperti manajemen kunci, kebijakan kata sandi yang kuat, dan prosedur pemulihan akun. Penelitian ini mengeksplorasi penerapan metode keamanan adaptif yang dapat mengidentifikasi dan merespons secara dinamis terhadap tren serangan berbasis kata sandi terkini. Dengan mengintegrasikan teknologi kecerdasan buatan atau pembelajaran mesin, sistem dapat secara proaktif meningkatkan keamanan kata sandi berdasarkan pola-pola serangan yang terdeteksi. Melalui pendekatan ini, hasil dapat dikembangkan menjadi suatu pemahaman yang lebih baik mengenai perlindungan kata sandi dalam konteks aplikasi web, serta menyusun pedoman praktis untuk meningkatkan keamanan dan mengurangi risiko serangan berbasis kata sandi. Dengan demikian, hasil dari penelitian ini dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan teknologi keamanan informasi dalam menghadapi ancaman yang semakin kompleks di era digital ini.</p> <p><strong><br> Kata Kunci: Keamanan Informasi, Enkripsi, Hashing, Kata Sandi, Algoritma, Aplikasi Web, Manajemen Kunci, Teknologi Keamanan.</strong></p> Muhammad Adri Ramadhan, Arpinda Arpinda, Deny Saputra, Dadang Iskandar Mulyana ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/9526 Sun, 09 Jun 2024 00:00:00 +0000 Film Recommendation System using Neural Collaborative Filtering Method https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8033 <p><em>Films are growing rapidly thanks to the increasing number of internet users. According to USC (University of Southern California), users easily get bored if they cannot find the movie they want within 1.5 minutes or within 90 seconds and may switch to other platforms, resulting in a decrease in active users. This problem can be overcome by using a recommendation system that can provide film recommendations based on user ratings. In this design, the recommendation system used is Neural Collaborative Filtering (NCF). Testing using 3,235 film titles, 610 users, and 87,812 ratings produced the best scenario with a recall value of 69.6% and Normalized Discounted Cumulative Gain (NDCG) with a value of 81.4%. From the test results, it can be concluded that 69.6% of films that should have been recommended were successfully recommended, and the recommendation position was similar to the actual position in 81.4% of cases.</em></p> Daniel Ary Nugroho, Chairisni Lubis, Novario Jaya Perdana ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/8033 Sun, 09 Jun 2024 00:00:00 +0000 Evaluasi Kinerja Database Relasional dan Layanan Cloud Storage Untuk Transmisi Data Media Dalam Jaringan https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10584 <p>Transmisi data media menjadi semakin penting dengan adanya pertumbuhan konten multimedia yang besar dan beragam. <em>Database relasional</em>, seperti MySQL, dan layanan <em>cloud storage</em>, seperti Amazon S3, adalah dua pilihan utama untuk penyimpanan dan transmisi data media. Studi ini mengusulkan metodologi untuk membandingkan kinerja kedua sistem berdasarkan kecepatan transmisi, reliabilitas, skalabilitas, keamanan, biaya, dan kemudahan integrasi dengan infrastruktur jaringan yang ada. Metodologi ini mencakup pengumpulan data empiris dari skenario pengujian yang dirancang untuk mensimulasikan kondisi nyata dalam penggunaan aplikasi multimedia. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan membandingkan kinerja database relasional dan layanan <em>cloud storage</em> dalam konteks transmisi data media pada sistem jaringan. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan panduan yang bermanfaat bagi pengembang dan administrator jaringan dalam memilih solusi penyimpanan data yang optimal untuk aplikasi media mereka. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada literatur akademik di bidang jaringan komputer dan manajemen data dengan menyediakan pemahaman yang lebih mendalam tentang perbandingan kinerja antara <em>database relasional </em>dan layanan <em>cloud storage</em>.</p> Andhi Saputro, Sahrul Ramadhan, Rendinis Rendinis, Oktifar Tri Bandono, Ahmad Muhammad, Toyyibah T ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10584 Sat, 15 Jun 2024 03:22:30 +0000 Analisis Potensi Bahaya Menerapkan metode JSA dan HIRARC Pada Departemen Civil dan Electrical PT. ABC https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10570 <p>PT. ABC bergerak di bidang pelayanan jasa kontruksi pada departemen civil dan elektrikal yang menangani pekerjaan pembongkaran resting sheed. Penelitian ini bertujuan dalam mengindertifikasi adanya bahaya, evaluasi risiko dan pengendalian risiko pada bidang pelayanan jasa kontruksi. Adapun metode dalam melaksanakan identifikasi, evaluasi dan pengendalian risiko dalam kegiatan tersebut mengunakan metode Job Safety Analisis (JSA) pendekatan HIRARC sesuai dengan standart K3 yang berlaku. Hasil dari penelitian ini diketahui 8 potensi bahaya dari 7 aktivitas yang dilaksanakan pada pekerjaan pembongkaran resting sheed, adapun 2 aktivitas yang dikategorikan rendah, 4 kemugkinan terjadi bahaya dikelompokkan pada tingkat risiko tinggi dan 2 potensi bahaya dikategorikan dalam tingkat risiko extreme. Pengendalian risiko diharap dapat mencegah kecelakaan kerja dengan membuat lingkungan kerja aman serta mengurangi keadaan tidak aman (unsafe condition) dan perilaku tidak aman (unsafe action).</p> Muhammad Ahnaf Faiq Hibatullah, Efta Dhartikasari Priyana, Akhmad Wasiur Rizqi ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10570 Sat, 15 Jun 2024 00:00:00 +0000 USULAN PERBAIKAN TATA LETAK PADA GUDANG KANTONG MEMAKAI ANALISIS ABC DAN METODE CBS DI PT XYZ https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10712 <p>Permasalahan dalam industri manufaktur semakin kompleks karena pertumbuhan sektor industri yang disertai oleh kemajuan teknologi yang begitu pesat. PT. Xyz bergerak di sektor pupuk. Perinsip penataan produk gudang <em>existing</em> memakai metode <em>randomized storage, </em>yang menyebabkan tingginya proses penerimaan dan pengeluaran barang. Tujuan dari penelitian ini yaitu dalam memberi rekomendasi terkait cara memperbaiki tata letak gudang agar proses penerimaan dan pengeluaran barang bisa dioptimalkan dan agar kegiatan penyimpanan bisa dilakukan secara efisien dan efektif. Penelitian ini memakai analisis ABC dan metode <em>Class Based Storage</em> dalam menyelesaikan masalah. Setelah dilakukan usulan tata letak gudang dengan mengelompokkan produk mengacu pada analisis ABC didapatkan hasil sejumlah 9 produk kelas A, 5 produk kelas B, 9 produk kelas C dan metode <em>Class Based Storage</em> didapatkan nilai jarak pada <em>layout Existing </em>sejumlah 516.849 m dan nilai jarak <em>layout </em>usulan sejumlah 415.531 m maka penurunan total jarak <em>layout </em>usulan sejumlah 101.318 m.</p> Mohammad Arif Alfriyan Syah, Moh. Jufriyanto, Hidayat Hidayat ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10712 Sat, 15 Jun 2024 03:42:56 +0000 ANALISIS PENGGUNAAN KAPASITOR BANK DALAM UPAYA PERBAIKAN FAKTOR DAYA PADA LOW VOLTAGE MAIN DISTRIBUTION PANEL (LVMDP) DI PT.PERMATA HIJAU PALM OLEO (PHPO) KIM II https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10813 <p>Sistem Tenaga listrik pada PT Permata Hijau Palm Oleo KIM II sebagian besar beban bersifat induktif yang dihasilkan oleh motor listrik dengan kapasitas yang besar,sehingga kebutuhan daya reaktif yang dibutuhkan juga besar. Semakin besar kebutuhan daya reaktif maka akan semakin kecil nilai faktor daya (Cosphi) yang ada pada sistem tenaga. Apabila faktor daya semakin kecil maka akan meningkatkan rugi daya yang besar pada sistem tenaga yang ada di PT Permata Hijau Palm Oleo. Penggunaan capasitor bank merupakan salah satu cara yang sering digunakan untuk memperbaiki faktor daya yang bertujuan untuk memperkecil sudut phi sehingga cos phi yang dihasilkan mendekati 1. Dengan pencapaian cosphi mendekati 1 maka akan menghsilkan rugi daya yang semakin kecil. PT Permata Hijau Palm Oleo memiliki kapasitor bank dengan 12 step dengan jumlah kapasitor yang terpasang total 23 dengan beban reaktif yang mampu diserap masing-masing kapasitor senilai 80KVAR sehingga total beban reaktif yang mampu diserap mencapai 1840KVAR, Dimana pemasangan kapasitor bank ini bertujuan untuk mengontrol faktor daya hingga mencapai 0,97 pada sistem tenaga kelistrikan yang digunakan.</p> Hormat Ferdinto Situmorang, Pristisal Wibowo, Zulkarnain Lubis ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10813 Fri, 21 Jun 2024 13:37:05 +0000 ANALISIS INCUBATOR PENETAS TELUR MENGGUNAKAN SUMBER ENERGI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA (PLTS) https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10815 <p>Mesin penetas telur merupakan alat sederhana yang menggunakan lampu pijar 5w dan elemen pemanas 12v, untuk menghasilkan panas yang digunakan oleh para peternak dengan kapasitas yang kecil, namun seiring dengan perkembangan teknologi mesin ini dikembangkan untuk meningkatkan kemampuan dan kemudahan dalam penetasan telur. Pembuatan mesin penetas telur ini bersumber dari listrik PLN dan di rencanakan bersumber dari energi panas matahari dengan menggunakan panel surya. Dalam proses modifikasi mesin penetas telur tenaga surya ini memiliki beberapa tahapan yaitu diawali dengan tahap pembuatan kerangka mesin, proses perancangan alat, modifikasi rangkaian kelistrikannya, dan perhitungan daya listrik yang digunakan. Dari hasil pengujian mesin penetas telur yang menggunakan energi listrik PLN daya yang terpakai sebesar 26,66 watt dan energi listrik selama 24 jam sebesar 501,22 Wh atau dan direncanakan dengan pemasangan PLTS maka di butuhkan 2 panel surya dengan kapasitas masing-masing 100wp, 2 buah baterai dengan kapasitas12V, 48 Ah , dengan Inverter 30 Watt dan Scc 12 Ampere</p> Raihan Nurharfi, Rahmaniar Rahmaniar, Zuraidah Tharo ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10815 Fri, 21 Jun 2024 00:00:00 +0000 MENINGKATKAN MINAT PEMBELI MENGGUNAKAN STRATEGI AFILIASI PADA PEMASARAN DIGITAL https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10465 <p>Pemasaran digital saat ini telah berkembang secara signifikan, disamping itu terdapat juga teknologi yang berperan penting dalam pemasaran sebuah produk. Perkembangan ini yang kemudian menjadikan banyak persaingan antara satu dengan yang lainnya. Pada tahun 1989 seseorang yang memiliki bisnis toko bunga online bernama PC Flowers and Gift’s yaitu Willian J. Tobin menciptakan strategi affiliate marketing melalui website-nya. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan strategi afiliasi pada pemasaran digital untuk meningkatkan minat pembeli terhadap produk yang ditawarkan. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur untuk menyelesaikan persoalan dengan menelusuri sumber tulisan yang telah ada sebelumnya. Hasil penelitian ini yang pertama menunjukkan bahwa minat pembeli dapat dipengaruhi dengan adanya strategi afiliasi. Kedua, terciptanya hubungan yang positif antara penyedia program afiliasi dengan afiliator. Dari hasil penelitian ini, perusahaan memiliki strategi yang cukup baik dengan menggunakan afiliasi program dengan tujuan perusahaan ini adalah menjangkau eksposur, traffic, dan brand awarness, namun apabila perusaan ingin menjangkau end user maka perusahaan perlu memperhatikan faktor - faktor lain yang dapat mempengaruhi variabel keputusan pembelian.<br><strong>Kata Kunci</strong> : Strategi Afiliasi, Pemasaran Digital, Minat Beli</p> Mohamad Afrizal Miradji, Aisyah Amalia, Mohammad Hisya, Endah Wulandari, Usmawanti Usmawanti ##submission.copyrightStatement## http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/INTECOM/article/view/10465 Fri, 21 Jun 2024 14:01:38 +0000