https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/issue/feed Journal of Education and Instruction (JOEAI) 2025-03-03T07:20:13+00:00 Ahmad Gawdy Prananosa ahmadgawdynano@yahoo.com Open Journal Systems <p><span style="font-family: helvetica; font-size: small;"><span style="font-family: helvetica; font-size: medium;">JOEAI (Journal of Education and Instruction)</span></span>&nbsp;is published by research institute of mathematics, computer, nursering, education and economics (IPM2KPE) as the information and communication media for practitioners, researchers and academics who engaged, put interest and fully attention on the development of science educational technology. <span style="font-family: helvetica; font-size: small;"><span style="font-family: helvetica; font-size: medium;">JOEAI (Journal of Education and Instruction)</span></span>&nbsp; publishes articles both in online/OJS (e-ISSN 2614-8617) and printed (p-ISSN 2620-7346) versions.</p> https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13402 Relevansi Konsep Pemikiran Ibnu Khaldun dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam Menanamkan Karakter Anak Usia Dini 2025-01-15T09:38:20+00:00 Disti Liana distiliana@unpal.co.id Hendriyenti Hendriyenti distiliana@unpal.co.id <p style="font-weight: 400;">Penanaman karakter pada anak usia din sangat penting dilakukan, sebab pada usia tersebut anak masih mudah untuk diarahkan dan meniru apa yang dilihat, didengar dan disampaikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep pemikiran Ibnu Khaldun dan relevansinya terhadap Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam menanamkan karakter baik pada anak usia dini. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis atau sifat penelitian pustaka atau <em>library research</em>, adapun teknik yang digunakan yaitu peneliti mengumpulkan data yang berkaitan dengan penelitian baik berupa buku, naskah, artikel, laporan penelitian terdahulu, surat kabar baik <em>online</em> maupun <em>offline</em>dan lain sebagainya. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan relevansi konsep pemikiran Ibnu Khaldun dan Projek Penguatan Profil Pancasila pada fase pondasi yaitu beliau&nbsp;menilai&nbsp;pendidikan karakter&nbsp;merupakan landasan&nbsp;penting&nbsp;bagi pengembangan&nbsp;peradaban yang berkelanjutan.&nbsp;Pendidikan karakter harus mencakup&nbsp;pengembangan&nbsp;nilai-nilai moral,&nbsp;budi pekerti&nbsp;yang baik, kemampuan&nbsp;berpikir kritis&nbsp;dan kepemimpinan yang bertanggung jawab.&nbsp;Seluruh elemen (Lembaga Pendidikan, keluarga dan lingkungan siswa) harus terlibat aktif dalam mewujudkan Pendidikan karakter baik tersebut.</p> 2025-01-15T09:38:20+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14006 Pemenuhan Aksesibilitas Fisik dan Non Fisik bagi Mahasiswa Penyandang Disabilitas di Universitas PGRI Argopuro Jember 2025-01-17T00:21:14+00:00 Lailil Aflahkul Yaum alil.ndyaum@gmail.com Budiyanto Budiyanto budiyanto@unesa.ac.id Endang Pudjiastuti Sartinah endangsartinah@unesa.ac.id <p>Tujuan dalam penelitian ini untuk menyajikan analisis yang komprehensif mengenai permasalahan dan pemenuhan aksesibilitas fisik dan non fisik di Universitas PGRI Argopuro Jember. Dengan menggali lebih dalam tentang kondisi yang ada, diharapkan dapat memberikan rekomendasi yang konstruktif bagi pihak universitas untuk meningkatkan aksesibilitas dan memberikan gambaran yang jelas mengenai tantangan yang dihadapi oleh mahasiswa penyandang disabilitas serta upaya yang perlu dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang lebih inklusif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi wawancara, observasi langsung, dan kuesioner. Analisis data menggunakan model interaktif. Hasil dari Penelitian ini mengungkapkan bahawa UNIPAR banyak menghadapi tantangan dalam menyediakan aksesibilitas fisik kepada mahasiswa penyandang disabilitas, yang secara signifikan dapat berdampak pada pengalaman pendidikan mereka. Tantangan ini berasal dari infrastruktur yang tidak direncanakan sebelumnya untuk kebutuhan yang memadai bagi Penyandang disabilitas namun untuk Mengatasi masalah ini, UNIPAR berupaya memenuhi bentuk aksesisbilitas secara non fisik yang dimulai dari statuta UNIPAR hingga implementasi kebijakan layanan disabilitas hingga fasilitas beasiswa untuk disabilitas, dengan harapan tercipta dan terbentuknya infrastrukrur sosial inklusif sebagai tujuan utama dalam membentuk kampus inklusif dan ramah disabilitas.</p> <p>&nbsp;</p> 2025-01-17T00:21:14+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14167 Model Pembelajaran Cooperatif Learning Tipe Jigsaw Berbantuan Media Pop Up Book untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA di Kelas V Sekolah Dasar 2025-01-18T11:56:34+00:00 S. Erander s.erander267@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA melalui media kartu <em>truth or dare</em> di kelas V Sekolah Dasar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subjek penelitian peserta didik&nbsp; kelas V Sekolah Dasar, sebanyak 19 orang terdiri dari 10 Laki-laki dan 9 perempuan. Penelitian terdiri dari dua Siklus dan setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dengan tes, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan tentang peningkatan hasil belajar pembelajaran magnet dengan menerapkan Model Pembelajaran <em>Cooperatif Learning</em> Tipe Jigsaw Berbantuan Media Pop Up Book pada kelas V Sekolah Dasar, maka dapat ditarik kesimpulan Model Pembelajaran <em>Cooperatif Learning</em> Tipe Jigsaw Berbantuan Media Pop Up Book dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V Sekolah Dasar. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai rata-rata siswa IPA pada siklus I yakni sebesar 56,84 dengan presentasi 63,15%; pada siklus II terjadi peningkatan menjadi 75,79 dengan presentase 84,21%.’</p> <p>&nbsp;</p> <h2>Kata kunci: Peningkatan, Cooperatif Learning Tipe Jigsaw, Pop Up Book IPA &amp; Hasil Belajar.</h2> 2025-01-18T11:56:33+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14081 Meta-Analisis Pengaruh Metode Role Playing terhadap Kecerdasan Siswa 2025-01-24T11:41:54+00:00 Y Trisnayanti trisnayantiy697@gmail.com Miterianifa Miterianifa trisnayantiy697@gmail.com A Khoiri trisnayantiy697@gmail.com <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh penggunaan metode Bermain Peran (<em>Role Playing</em>) terhadap kecerdasan siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah meta analisis untuk merangkum hasil penelitian terhadap kecerdasan sehingga dapat diketahui besar t –test dan <em>effect size </em>(ES). Penelitian diawali dengan merumusakan masalah kemudian menelusuri hasil penelitian jurnal elektornik melalui <em>google</em> dan <em>google scholar</em>, melakukan pencarian terhadap jurnal yang mempunyai variabel yang diharapkan, melalui kata kunci yaitu <em>role playing</em>, bermain peran, <em>sociodrama</em> dan kecerdasan. Jenjang pendidikan yang dipilih adalah PAUD, SD dan SMP. Dari hasil penelusuran terdapat 55 artikel penelitian. Namun, yang dapat diolah dengan kualifikasi adanya pretest, postest, standar deviasi yang relevan dengan pencarian hanya terdapat 19 artikel penelitian. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh pemberian metode <em>role</em> <em>playing</em> terhadap kecerdasan siswa nilai t hitung -2.259 &lt; t <sub>table</sub> dan rata-rata &nbsp;<em>effect size</em> dari beberapa artikel yang masuk dalam kajian penelitian meta analisis pengaruh <em>role playing</em> terhadap kecerdasan adalah &nbsp;0,74 menunjukkan pada kategori sedang dengan pengaruh 76%.</p> <h2>Kata kunci:Meta-analisis, Role Playing, Kecerdasan</h2> 2025-01-18T13:18:08+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14210 Analisis Konsep Filsafat Idealisme dan Implementasi dalam Kurikulum Merdeka Belajar pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas IV 2025-01-21T02:52:31+00:00 Kharisma Lujeng Lestari 22204082017@student.uin-suka.ac.id Maemonah Maemonah maimunah@uin-suka.ac.id <p style="font-weight: 400;">Filsafat Idealisme adalah suatu aliran filsafat yang menekankan pentingnya keunggulan pikiran (mind), jiwa (spirit) atau roh (soul) dari pada hal-hal yang bersifat kebendaan atau material. Hakikat manusia adalah jiwa atau rohaninya, yakni apa yang disebut “mind”. Mind merupakan wujud yang mampu menyadari dunianya, bahkan sebagai pendorong dan penggerak semua tingkah laku manusia. Peran filsafat dalam dunia pendidikan adalah memberikan acuan bidang filsafat pendidikan guna mewujudkan cita-cita pendidikan yang diharapkan oleh suatu masyarakat atau bangsa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep filsafat idealisme dan implikasi dalam kurikulum merdeka belahar. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu penelitian Kepustakaan. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Dalam hubungannya dengan pendidikan, pendidikan harus universal, seragam, dimulai sejak pendidikan yang paling rendah, dan merupakan suatu kewajiban. Pada tingkat pendidikan yang paling rendah, anak akan menerima jenis pendidikan yang sama. Pembawaan dan sifat manusia sama pada semua orang. Konsep filsafat Idealisme dan implementasi dalam kurikulum merdeka belajar yaitu tujuan pendidikan, kurikulum pendidikan, metode pendidikan, peran pendidik terhadap peserta didik dan hubungan filsafat idealisme dengan merdeka belajar.</p> 2025-01-21T02:52:30+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13375 Kesulitan Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran IPAS Kurikulum Merdeka Kelas IV 2025-01-31T15:40:16+00:00 Tara Dika Utama taradikautama@gmai.com Afifah Qumariah afifahqumariah98@gmail.com Joni Alwis jonialwis10@gmail.com Yuvela Oktiara oktiarayuvela@gmail.com Titi Selvia Pramawati titiselviapramawati@gmail.com Nopiar Sugianto nopiarsugianto@gmail.com Badeni Badeni badeni@unib.ac.id <p>Kesulitan belajar adalah suatu kondisi di mana peserta didik tidak dapat berhasil belajar karena mengalami ancaman, hambatan, atau gangguan lain dalam belajarnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kesulitan belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS dalam kurikulum merdeka, memperjelas penyebabnya, dan mengetahui upaya apa yang dapat dilakukan oleh peserta didik dan guru dalam memecahkan masalah agar diperoleh hasil belajar yang optimal. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan format deskriptif kualitatif melalui penelitian lapangan. Penelitian ini memperoleh data melalui observasi dan wawancara terhadap 10 peserta didik dan satu guru di Bengkulu Selatan. Kesulitan belajar peserta didik disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain karakteristik seperti gaya belajar, motivasi belajar, dan minat belajar. Peserta didik yang kesulitan mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi cenderung tidak dapat berkonsentrasi pada proses pembelajaran di kelas karena kurangnya minat belajar. Upaya guru untuk membangkitkan minat dan motivasi belajar pada peserta didik tersebut antara lain dengan melakukan diversifikasi pembelajaran terutama melalui permainan dan sesi tanya jawab, serta pemberian hadiah kepada peserta didik yang menjawab pertanyaan dengan baik. Hal ini terbukti dapat meningkatkan motivasi dan minat belajar peserta didik.</p> <p><strong>Kata Kunci:</strong> Kesulitan belajar, IPAS, Kurikulum Merdeka.</p> 2025-01-31T15:40:15+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13329 Implementasi Teori Konstruktivisme dalam Pembelajaran Proyek Bebantuan Media 3D untuk Meningkatkan Kemampuan Bepikir Kritis Siswa pada Materi Tata Surya Kelas VI SDN 04 Suliki Tahun Pelajaran 2024/2025 2025-02-06T03:49:36+00:00 Mena Lestari Menalestari2710@gmail.com Rahmad Husein Menalestari2710@gmail.com <p><em>Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi implementasi teori konstruktivisme dalam pembelajaran proyek menggunakan media 3D, dengan fokus pada peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa pada materi tata surya. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, dengan jenis penelitian studi kasus&nbsp; yang dilakukan di kelas 6 SDN 04 Suliki yang memungkinkan peneliti untuk mendapatkan pemahaman mendalam tentang pengalaman siswa selama proses pembelajaran.</em></p> <p><em>Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan siswa dan guru, serta observasi partisipatif selama kegiatan pembelajaran. &nbsp;Wawancara diarahkan untuk menggali persepsi siswa tentang penggunaan media 3D dan bagaimana hal tersebut mempengaruhi kemampuan berpikir kritis siswa. Observasi dilakukan untuk mencatat interaksi siswa, keterlibatan dalam proyek, dan penerapan konsep- konsep tata surya dalam diskusi kelompok. </em></p> <p><em>Hasil analisis data menunjukkan bahwa penggunaan media 3D dalam pembelajaran proyek tidak hanya menarik minat siswa, tetapi juga mendorong siswa untuk berpikir secara kritis. Siswa menunjukkan peningkatan dalam kemampuan analisis, sintesis, dan evaluasi informasi terkait tata surya. Temuan ini mengindikasikan bahwa penerapan teori konstruktivisme melalui metode pembelajaran berbasis proyek dapat secara signifikan meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.</em></p> <p><em>Kata kunci : konstructivisme, pjbl, berpikir kritis</em></p> 2025-02-06T03:49:36+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14113 Waspada Hyperil Sejak Dini, Refleksi Baudrillard pada Lagu Baby Shark 2025-02-26T12:27:29+00:00 Lintang Mayang lintangmayang@gmail.com <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi dan memahami makna-makna yang tampak dan yang tersembunyi kemudian menghubungkannya dengan rangkaian representasi makna Baudrillard. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan paradigma interpretatif. Data tersebut kemudian dianalisis dengan metode analisis isi dengan menggunakan teori semiotika Barthes, yang memahami bagaimana tanda-tanda dalam video lagu Baby Shark kemudian membentuk suatu struktur berdasarkan hubungan dan perbedaannya, menunjukkan satu hal yang sangat kontras yaitu, ketidakkonsistenan dalam perspektif yang digunakan. Hasil analisis isi dengan metode semiotika Barthes menunjukkan bahwa dunia anak-anak semakin didominasi oleh gambaran dan simbolisme Baby Shark, dan realitas sebenarnya dari keluarga hiu mungkin menjadi kabur atau tidak penting dalam pengalaman mereka. Peran orang tua, pendidik, dan lingkungan sosial sangat penting dalam cara anak-anak memahami dan merespons representasi media seperti Baby Shark. Diharapkan orang-orang di sekitar anak dapat memahami bagaimana konsumsi media dapat membentuk persepsi mereka terhadap realitas dan berperan dalam membentuk pemahaman mereka terhadap dunia.</p> 2025-02-16T00:00:00+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13870 Strategi Peningkatan Kompetensi Mahasiswa 2025-02-27T09:47:31+00:00 Syaiful Bahri syaiful@iaincurup.ac.id Nuzuar Nuzuar syaiful@iaincurup.ac.id Deni Satria syaiful@iaincurup.ac.id <p>Peningkatan kompetensi mahasiswa suatu keharusan dilakukan oleh <em>sticholder.</em> Mewujudkannya diperlukan strategi handal dan terencana dengan baik. Obyek penelitian mahasiswa Program studi Manajemen Pendidkan Islam IAIN Curup, dilatarbelakangi karena adanya dorongan untuk mewujudkan visi unggul dalam pengembangan ilmu manajemen pendidikan Islam berbasis moderasI tingkat Asia Tenggara 2045, dan profil lulusan menjadi tenaga kependidikan profesional dengan mengungkap strategi peningkatan kompetensi mahasiswa melalui mata kuliah Program Latihan Profesi.</p> <p>Metode penelitian dengan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan penelitian <em>field research. </em>Subyek penelitian Wakil Rektor 1, Dekan Fakultas Tarbiyah, Ketua Lembaga Penjamin Mutu, Ketua Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, dosen <em>home base</em> Manajemen Pendidikan Islam, kepala dinas instansi lokasi mahasiswa Program Latihan Profesi, dan mahasiswa angkatan 2020 dan 2021. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan teknik pengolahan data; pengumpulan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.</p> <h1>Hasil penelitian menunjukkan strategi yang dilakukan dalam upaya peningkatan kompetensi mahasiswa melalui mata kuliah Program Latihan Profesi ada tiga tahapan; penyiapan strategi, penerapan strategi, dan evaluasi strategi. Dalam mewujudkan strategi ada enam langkah;&nbsp;&nbsp; memaksimalkan kualitas pembelajaran pada sembilan mata kuliah pendukung, menempatkan dosen pengampu mata kuliah pendukung dosen <em>home base</em> Prodi MPI yang mumpuni, memaksimalkan pelaksanaan pembekalan Program Latihan Profesi, pelaksanaan Program Latihan Profesi lebih cepat dari jadwal guna konsentrasi penuh ber PLP, setiap kelompok lokasi PLP ditempatkan Dosen Pembimbing Lapangan <em>home base</em> Prodi MPI, dan penempatan lokasi PLP pada instansi yang telah terjalin hubungan kerjasama yang baik. Kebaruan dari penelitian, PLP dapat dijadikan mata kuliah MBKM, mahasiswa dapat melaksanakannya pada Dinas Instansi yang disukai.</h1> <p>&nbsp;</p> <h1>Kata Kunci : Strategi, peningkatan kompetensi, mahasiswa</h1> 2025-02-27T09:47:31+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13896 Membangun Literasi Digital Anak Usia Dini Berbasis Pendidikan Agama Islam 2025-03-01T22:13:46+00:00 Dwi Feskariani elce_purwandari@yahoo.co.id Ade Surya Aliyani purwandari.elce@gmail.com Elce Purwandari purwandari.elce@gmail.com Sri Yanti purwandari.elce@gmail.com Hartatik Hartatik purwandari.elce@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis integrasi literasi digital berbasis nilai-nilai agama Islam dalam pembelajaran anak usia dini, khususnya melalui pemanfaatan teknologi digital seperti video kisah Nabi Muhammad SAW. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari siswa RA, guru, dan orang tua di RA Ummi Kota Lubuklinggau. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara semi-terstruktur, observasi lapangan, dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan teknik analisis tematik, dengan validasi melalui triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan teknologi digital mampu meningkatkan pemahaman anak terhadap nilai-nilai agama Islam. Guru memanfaatkan video kisah Nabi Muhammad SAW untuk mengajarkan konsep kejujuran, kasih sayang, dan kerja keras, dengan melibatkan anak secara interaktif dalam diskusi. Orang tua memberikan dukungan melalui pendampingan anak saat menggunakan teknologi di rumah, dengan pembatasan waktu dan seleksi konten yang sesuai. Program literasi digital berbasis nilai agama Islam ini juga didukung oleh kolaborasi antara guru dan orang tua untuk memastikan keberlanjutannya. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa literasi digital berbasis nilai-nilai agama Islam dapat menjadi pendekatan efektif untuk membangun karakter anak usia dini di era teknologi. Keunikan penelitian ini terletak pada fokusnya pada pendidikan anak usia dini, yang masih jarang menjadi perhatian utama, serta integrasi teknologi digital dengan pembelajaran agama Islam sebagai upaya membangun generasi yang berkarakter. Penelitian ini memberikan kontribusi baru dalam pengembangan pendidikan berbasis nilai Islam di era digital.</p> 2025-02-28T00:00:00+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/13004 Problem-Based Learning (PBL) sebagai Metode Pembelajaran dalam Mengasah Komunikasi dan Pemikiran Kritis 2025-03-02T03:34:50+00:00 Lalu Mukhlisin lalumukhlisin198024@gmail.com Edy Waluyo lalumukhlisin1980@gmail.com Hary Murcahyanto lalumukhlisin1980@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan model Problem-Based Learning (PBL) terhadap kemampuan komunikasi dan berpikir kritis siswa di kelas XII MA NW Wanasaba. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain Monava Satu Arah, membandingkan kelompok eksperimen yang menggunakan PBL dan kelompok kontrol yang menerapkan metode pembelajaran konvensional. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes tertulis, dan lembar kerja siswa selama tiga bulan. Analisis data menggunakan uji MANOVA untuk mengevaluasi perbedaan signifikan antara kedua kelompok. Hasil menunjukkan bahwa PBL memiliki pengaruh signifikan terhadap peningkatan kemampuan komunikasi dan berpikir kritis siswa, dengan nilai signifikansi 0,000 pada kedua hipotesis. Temuan ini menunjukkan bahwa PBL mendorong kolaborasi dan komunikasi aktif, serta memperkuat keterampilan berpikir kritis melalui proses pemecahan masalah. Dengan demikian, PBL terbukti lebih efektif dibandingkan metode konvensional dalam meningkatkan kedua kemampuan tersebut. Penelitian ini merekomendasikan penerapan PBL sebagai strategi pembelajaran untuk mengembangkan keterampilan abad ke-21 siswa, khususnya dalam pembelajaran Bahasa Indonesia.</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata Kunci:</strong> Bahasa Indonesia, berpikir kritis, kemampuan komunikasi, Problem-Based Learning</p> 2025-02-28T00:00:00+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14580 Menganalisis Perbandingan Sistem Pendidikan Sekolah Menengah Atas di Indonesia dan Malaysia 2025-03-03T05:46:37+00:00 Sela Juliyanti selajuliyanti@gmail.com LR Retno Susanti Retno_susanti@fkip.unsri.ac.id Erna Retna Safitri Ernaretnasafitri@fkip.unsri.ac.id Fakhili Gulo fgulo@unsri.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan sistem pendidikan sekolah menengah atas di indonesia dan malaysia. Metode yang digunakan adalah studi pustaka yang menggunakan metode <em>library research</em> yang memanfaatkan bahan pustaka sebagai sumber informasi dan data yang berkaitan dengan topik yang dibahas. Telah didapat hasil Di Indonesia, pendidikan menengah atas berlangsung selama tiga tahun dengan pemilihan jurusan pada kelas 11, sementara di Malaysia berlangsung dua tahun dengan pilihan jalur pada tingkatan 4. Kurikulum Merdeka di Indonesia menekankan kreativitas dan pembelajaran mandiri, sedangkan KSSM di Malaysia fokus pada keterampilan berpikir kritis dan nilai-nilai spiritual. Penilaian di Indonesia menggunakan AKM dan penilaian berbasis sekolah, sedangkan Malaysia mengandalkan SPM dan PBS. Dalam metode pembelajaran, Indonesia mulai mengadopsi PBL dan PjBL, sedangkan Malaysia telah menerapkan pembelajaran abad ke-21. Teknologi pendidikan di kedua negara semakin berkembang, dengan Indonesia menggunakan platform seperti Google Classroom, dan Malaysia memanfaatkan Frog VLE. Penelitian ini memberikan wawasan untuk pengembangan sistem pendidikan di kedua negara</p> <p><strong>Kata Kunci:</strong> Sistem Pendidikan, Indonesia, Malaysia</p> 2025-02-28T00:00:00+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://journal.ipm2kpe.or.id/index.php/JOEAI/article/view/14581 Penggunaan Media Pembelajaran Interaktif dalam Mata Pelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Dasar 2025-03-03T07:20:13+00:00 Madina Agustina madinaagustina14@students.unnes.ac.id Suwito Eko Pramono madinaagustina14@students.unnes.ac.id Arief Yulianto madinaagustina14@students.unnes.ac.id Sri Sumartiningsih Sumartiningsih madinaagustina14@students.unnes.ac.id Agus Yuwono madinaagustina14@students.unnes.ac.id <p>Bahasa asing yang dipakai sebagai penghubung manusia di seluruh dunia ialah bahasa Inggris. Dalam pendidikan sekolah dasar, penggunaan media interaktif sering digunakan dalam pengembangan pembelajaran. Penggunaan media interaktif dalam mata pelajaran bahasa Inggris sekolah dasar digunakan guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Tujuan penulisan artikel ini untuk pengkajian literature tentang penggunaan media pembelajaran interaktif dalam mata pelajaran bahasa inggris sekolah dasar. Jenis artikel ini dituliskan dengan metode Systematic Literature Review (SLR). Data dikumpulkan dengan mengkaji artikel yang terpublikasi pada database google scholar antara tahun 2020-2024 dengan bantuan kata kunci berupa media interaktif, pembelajaran bahasa Inggris, dan sekolah dasar. Selanjutnya artikel yang didapatkan diinklusi dan eksklusi sesuai dengan ketentuan yaitu kata kunci dan artikel publikasi terindeks sinta 1-6. Peneliti mengumpulkan 10 artikel yang akan dikaji secara mendalam. Berdasarkan kajian literature, penelitian ini mengungkapkan bahwa media interaktif yang digunakan dari berbagai macam aplikasi (media digital) dan permainan edukatif dalam pemebelajaran bahasa inggris berupa Microsoft Powerpoint, Multimedia Micro flash, Game Edukasi berbasis Canva, Articulate Multimedia Authoring, Ular tangga, dan Train-Word Card.</p> <p><strong>Kata Kunci: </strong>media interaktif; pembelajaran bahasa inggris; sekolah dasar.</p> 2025-02-28T00:00:00+00:00 ##submission.copyrightStatement##