Pengelolaan Dana Desa untuk Pemberdayaan Masyarakat dalam Meningkatkan Kesejahteraan

  • Yan Maurid Nasendi Universitas Terbuka
  • Renida J. Toroby Universitas Terbuka
  • Djoko Raharjo Universitas Terbuka

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dan kendala pengelolaan dana desa di Kampung Kobakma. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode kualitatif yang didesain dengan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan peneliti dalam penelitian ini yaitu melalui wawancara dan catatan dokumentasi. Hasil penelitian membuktikan bahwa pengelolaan Dana Desa untuk pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan di Kampung Kobakma Distrik Kobakma Kabupaten Mamberamo Tengah dalam program pemberdayaan belum maksimal meskipun sudah sesuai dengan prosedur yang tertuang dalam Perbu No 5 Tahun 2001. Sedangkan kendala yang menjadi distorsi dalam pengelolaan dana desa untuk pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan di Kampung Kobakma Distrik Kobakma Kabupaten Mamberamo Tengah adalah jarak kampung yang berjauhan, transportasi masih jalan kaki, biaya bahan bangunan yang tinggi dan SDM masih minim. Simpulan penelitian ini mengungkapkan bahwa Dinas Sosial untuk pengembangan masyarakat di Mamberamo Tengah sejalan dengan pedoman yang ditetapkan oleh Perbu No 5 Tahun 2001, tetapi program tersebut tidak sepenuhnya dilaksanakan karena kurangnya pelaksanaan dan pandemi Covid-19.

Kata Kunci: Meningkatkan Kesejahteraan, Pemberdayaan Masyarakat, Pengelolaan Dana Desa.

References

Doller, D., & Wallis, W. (2001). Alokasi Dana Desa. Repository Jambi

Hamid, H. (2018). Manajemen Pemberdayaan Masyarakat. De La Macca. Makasar. http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/5504

Handini, S. (2019). Pemberdayaan Masyarakat Desa dalam Pengembangan UMKM di Wilayah Pesisi. Scopindo Media Pustaka. Surabaya

Hapsari, T. D., Hairudin, L. P., Sinurat, J., Sarasati, B., Jumiyati, S., Supriatna, A., Siburian, U. D., Mahasa, M., & Maesarini, I. W. (2022). Pemberdayaan Masyarakat. PT. Global Eksekutif Teknologi. Padang

Irawan, D. W. P. (2022). Pemberdayaan Masyarakat. Kemenkes Surabaya

Lili, M. A. (2018). Pengelolaan Alokasi Dana Desa dalam Upaya Meningkatkan Pembangunan Ekonomi Masyarakat di Desa Magmagen Karya, Kecamatan Lumar. Jurnal Ekonomi Daerah (JEDA), 7(1). https://jurnal.untan.ac.id/index.php/JEDA2/article/view/28748

Muljo, H. H., Kurniawati, H., & Pahala, P. (2014). Pengaruh Akuntabilitas dan Transparansi terhadap Pengelolaan Anggaran. Binus Business Review, 5(2), 537-550. https://media.neliti.com/media/publications/167633-ID-pengaruh-akuntabilitas-dan-transparansi.pdf

Roberto, S., Lutfi, M., & Nurnaningsih, N. (2015). Analisis Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Wuasa Kecamatan Lore Utara. Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. http://repository.ar-raniry.ac.id/15384/1/Rouzi%20Amsyal%2C%20160602214%2C%20FEBI%2C%20ES%2C%20082277670635.pdf

Yunus, S., Suadi, S., & Fadli, F. (2017). Model Pemberdayaan Masyarakat Terpadu. Bandar Publishing. https://repository.unimal.ac.id/5894/1/BUKU%20PEMBERDAYAAN%%.pdf
Published
2024-11-03
Abstract viewed = 4 times
PDF downloaded = 2 times