Strategi Programing RRI dalam Mempertahankan Program Dakwah melalui Acara Hikmah Pagi

  • Mochammad Dede Firdaus Universitas Esa Unggul Jakarta
  • Erman Anom Universitas Esa Unggul Jakarta

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi programing yang digunakan oleh RRI Jakarta, dalam rangka mempertahankan program dakwah melalui acara Hikmah Pagi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan jenis studi kasus. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa strategi programming konten dakwah melalui program Hikmah Pagi oleh RRI Jakarta, menjadi salah satu contoh keputusan yang tepat dan berhasil menunjukkan bahwa media radio tetap relevan sebagai alat yang efektif dalam rangka menyebarkan pesan-pesan agama dan moralitas, di era modern saat ini sekalipun. Dengan strategi programing yang tepat ini, maka radio dapat terus berperan penting dalam upaya memperkuat nilai-nilai agama dan moral dalam masyarakat Indonesia, khususnya bagi generasi yang tidak terbiasa bersinggungan dengan teknologi canggih seperti smart TV, dan smartphone. Dengan demikian, maka dapat disimpulkan bahwa dengan adanya program Hikmah Pagi di RRI Jakarta, semua kalangan tetap menjadi sasaran dari dakwah yang berlangsung dan menunjukkan bahwa radio tetap eksis sebagai media informasi asalkan acara di dalamnya dapat dikemas dengan menarik. 

 

Kata Kunci: Dakwah, RRI Jakarta, Strategi.

References

Awaluddin, A. (2023). Dakwah Digital Habib Husein Ja’far Al-Hadar Dalam Penyebaran Syiar Islam Moderat. Idarotuna: Jurnal Kajian Manajemen Dakwah. 5(2). 153-164. http://dx.doi.org/10.24014/idarotuna.v5i2.25865

Bakhri, K. (2020). Strategi Radio Dakwah Islam Semarang dalam Meningkatkan Pendengar. Sahafa Journal of Islamic Communication, 3(1). 51-59. https://doi.org/10.21111/sjic.v3i1.4608

Goni, F., Rustan, A. S., & Qadaruddin, M. (2016). Dakwah melalui Radio (Analisis Program Konsultasi Agama Islam di Radio Mesra FM). Komunida: Media Komunikasi dan Dakwah, 6(1). 1-19. https://doi.org/10.35905/komunida.v6i1.111

Hilmi, M., Alfandi, M., & Prisdayanti, S. (2022). Strategi Komunikasi Radio Komunitas Pendidikan dan Dakwah dalam Mempertahankan Eksistensi di Kota Semarang. Dakwatuna: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Islam, 8(2). https://doi.org/10.54471/dakwatuna.v8i2.1623

Husain, A. (2020). Dakwah Islamiyah dan Tantangannya di Era Digital. Al-Munqidz: Jurnal Kajian Keislaman, 8(1). 104-118. http://dx.doi.org/10.52802/amk.v8i1.190

Maharani, D. (2021). Strategi Rri (radio Republik Indonesia) Palembang Mempertahankan Minat Pendengar di Era Digitalisasi Penyiaran. Publikasi Penelitian Terapan dan Kebijakan, 4(1). 1-11. https://ejournal.sumselprov.go.id/pptk/article/view/334

Munthe, M. (2019). Penggunaan Radio sebagai Media Komunikasi Dakwah. Jurnal Komunika Islamika: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Kajian Islam, 5(2). 1-18. https://doi.org/10.37064/jki.v5i2.3993

Prasti, R. (2010). Dakwah melalui Media Radio (Analisis Program Cahaya Pagi di Radio Alaikassalam Sejahtera Jakarta (Rasfm). Bachelor Thesis, Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. https://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/43322

Shiddiq, M. F., Khuza’i, R., & Hmz, N. (2015). Dawah melalui Radio. Prosiding Komunikasi Penyiaran Islam. SpeSIA: Seminar penelitian Sivitas Akademika Unisba. 1(2). 37-42. http://dx.doi.org/10.29313/.v0i0.1537

Surianor, S. (2017). Efektivitas Komunikasi Dakwah melalui Radio. Alhadharah: Jurnal Ilmu Dakwah, 14(27), 1–21. https://doi.org/10.18592/alhadharah.v14i27.1225

Wulandari, T. S., Aliyudin, M., & Dewi, R. (2019). Musik sebagai Media Dakwah. Tabligh: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam, 4(4), 448–466. https://doi.org/10.15575/tabligh.v4i4.1089

Yanti, F. (2012). Membangun Radio Komunitas Sebagai Media Dakwah Bina’ Al-Ummah, 7(2). 1-14. http://dx.doi.org/10.24042/bu.v7i2.577

Yanti, Y. C. M. (2017). Psikologi Komunikasi dalam Meningkatkan Dakwah Da’i di Masjid Fajar Ikhlas Kelurahan Sumberejo Kecamatan Kemiling. Al-Adyan: Jurnal Studi Lintas Agama, 12(2). 245-263. https://ejournal.radenintan.ac.id/index.php/alAdyan/article/view/2112/1601
Published
2024-05-15
Abstract viewed = 2 times
PDF downloaded = 2 times