Tindak Tutur dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Tema Lingkungan Siswa Kelas VI SD Negeri Sukomulyo

  • Septi Ayu Dian Sari STKIP PGRI Lubuklinggau

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan tindak tutur dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia pada tema lingkungan siswa kelas VI SD Negeri Sukomulyo. Adapun yang  dianalisis adalah tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi. Secara umum rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang memberikan objek penelitian berdasarkan fakta yang ada. Data yang terdapat dalam penelitian ini adalah data yang berwujud kata-kata, ungkapan, kalimat yang terdapat dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Tema Lingkungan Siswa Kelas VI SD Negeri Sukomulyo. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa teknik rekam, teknik observasi dan catat. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis wacana kritis. Metode hasil analisis di sampaikan menggunakan teks yang berupa deskriptif. Hasil penelitian ini meliputi (3) tindak tutur lokusi, (51) tindak tutur asertif (assertive), (4) tindak tutur direktif (directive), (1) tindak tutur komisif (commisives), (1) tindak tutur ekspresif (expressives), dan (65), tindak tutur perlokusi.

 

Kata kunci: Tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi dalam pembelajaran.

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka cipta.

Astuti, Tri. 2012. Morfologi Bahasa Indonesia. Lubuklinggau: STKIP PGRI Lubuklinggau

Chaer, Abdul. 2007. Kajian Bahasa Struktur Internal, Pemakaian dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Darma, Yoce Aliah. 2009. Analisis Wacana Kritis. Bandung: Yrama Widya.
Fathoni, Abdurrahmat. 2006. Metode Penelitian & Teknik Penyusunan Skripsi. Jakartas: PT Rineka Cipta.
Hendriani Niken. 2012. Kurikulum dan Model Pembelajaran PAUD / TK Aisyiyah Bustanul Athfal. Jakarta : P. P. Aisyiyah.

Ihsan, Diemroh. 2011. Pragmatik, Analisis Wacana, dan Guru Bahasa. Palembang: PT Rambang.

Nadar, FX. 2009. Pragmatik dan Penelitian Pragmatik. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Putra, Nusa. 2011. Research & Development penelitian dan Pengembangan: Suatu Pengantar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

STKIP-PGRI. 2015. Buku Panduan Penulisan Skripsi. Lubuklinggau: STKIP-PGRI Lubuklinggau Pers.

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sumarsono. 2008. Sosiolinguistik. Pustaka Belajar: Yogyakarta.
Sunarto. 2013. Fonologi. Lubuklinggau: STKIP PGRI Lubuklinggau
Tarigan, Henry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa Bandung.

Tudjija. 2006. Bahan Ajar Perencanaan Pengajaran Bahasa Indonesia. Lubuklinggau: STKIP-PGRI Lubuklinggau Pers.

Wijana dan Rohmadi, 2009. Analisis Wacana Pragmatik (Kajian Teori dan Analisis).
Published
2022-06-30
Abstract viewed = 26 times
PDF downloaded = 44 times