Model Pembelajaran Multimedia Beladiri Pencak Silat Berbasis Video pada Anak Tunarungu

  • Gerhard Gerhard Universitas Sriwijaya
  • Meirizal Usra Universitas Sriwijaya
  • Hartati Hartati Universitas Sriwijaya

Abstract

Penelitian ini berjudul Model Pembelajaran Multimedia Beladiri Pencak Silat Berbasis Video Pada Anak Tunarungu Di Sekolah Luar Biasa Pembina. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk menghasilkan media pembelajaran multimedia beladiri pencak silat berbasis video pada anak tunarungu kelas VII Sekolah Luar Biasa Pembina Palembang. Jenis penelitian ini menggunakan desktitif kuantitatif. dan menggunakan metode Research and Development (R&D) atau Pengembangan menggunakan Model ADDIE. Penelitian ini menggunakan anak tunarungu kelas VII Sekolah Luar Biasa Pembina Palembang yang berjumlah 32 orang siswa. Uji coba skala kecil dilakukan terhadap siswa tunarungu kelas VII yang berjumlah 10 orang dan 22 orang untuk uji kelompok besar. Instrumen pada penelitian yaitu pengumpulan data menggunakan lembar validasi, lembar kuisioner dan hasil belajar siswa. Teknik analisis data menggunakan deksritif kualitatif dan statistic deskriptif. Produk penelitian yang menghasilkan berupa model pembelajaran multimedia beladiri pencak silat berbasis video. Berdasarkan penilaian para ahli materi, ahli media dan tanggapan siswa dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran ini layak dan efektif untuk digunakan. Hasil analisis data uji coba lapangan didapatkan persentase pilihan jawaban yang sesuai hasil penelitian skala kecil yaitu 94% (Sangat Baik) dan hasil penelitian skala besar yaitu 94% (Sangat Baik), hasil dari penilaian guru pada aspek kognitif, afektif dan psikomotor uji coba skala kecil dan uji coba skala besar hasil rata-ratanya baik. Implementasi dari peneltian ini bahwa saja model pembelajaran multimedia beladiri pencak silat berbasis video pada anak tunarungu dapat digunakan untuk pembelajaran beladiri pencak silat pada mata Pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan. Keterbatasan penelitian ini adalah sampel yang digunakan hanya terbatas pada siswa berkebutuhan khusus yaitu siswa tunarungu dan peneliti keterbatasan untuk berkomunikasi pada siswa berkebutuhan khusus (tunarungu).

 

Kata Kunci : Multimedia Pembelajaran, Video Pembelajaran, Beladiri Pencak Silat.

References

Agustia, G. R., & Adi, S. (2019). Pengembangan Model Latihan Teknik Sapuan Rebah Depan (Sirkel Bawah) Pencak Silat Usia Remaja. Indonesia Performance Journal, 3(1), 39–44.

Anse. (2017). Hubungan Power Otot Tungkai Dengan Kemampuan Tendangan Lurus Pencak Silat Pada Club Perisai Putih Kabupaten Kolaka Timur. 16(1), 1–14.

Asmayanti, A., Cahyani, I., & Idris, N. S. (2020). Model addie untuk pengembangan bahan ajar menulis teks eksplanasi berbasis pengalaman. Seminar Internasional Riksa Bahasa, 259–267.

Astuti, Y. W., & Mustadi, A. (2014). Pengaruh penggunaan media film animasi terhadap keterampilan menulis karangan narasi siswa kelas V SD. Jurnal Prima Edukasia, 2(2), 250–262.

Atmojo, A. E. P., & Nugroho, A. (2020). EFL classes must go online! Teaching activities and challenges during COVID-19 pandemic in Indonesia. Register Journal, 13(1), 49–76. https://doi.org/: https://doi.org/10.18326/rgt.v13i1.49-76

Devayana, I. K. D. D. (2017). Pembelajaran Multimedia Interaktif Guru Pjok. 408–415.

Ediyono, S., & Widodo, S. T. (2019). Memahami Makna Seni dalam Pencak Silat. Ediyono, Suryo Widodo, Sahid Teguh, 36.

El Rahma, V., Maskub, & Arifin, Z. (2022). Pembelajaran Bahasa Indonesia Dengan Sistem Isyarat Elektronik (E-SIBI) Sebagai Media Komunikasi Siswa Tunarungu di SLB Negeri Tambahrejo. Edu-Kata, 8(2), 144–155.

Fakhiratunnisa, S. A., Pitaloka, A. A. P., & Ningrum, T. K. (2022). Konsep Dasar Anak Berkebutuhan Khusus. Masaliq, 2(1), 26–42. https://doi.org/10.58578/masaliq.v2i1.83

Fakhruddin, A., No, U., Nasional, S. P., Sisdiknas, U. U., Yang, T., & Esa, M. (2014). Urgensi pendidikan nilai untuk memecahkan problematika nilai dalam konteks pendidikan persekolahan. Jurnal Pendidikan Agama Islam-Ta’lim, 12(1), 79.

Gunawan, A., Darmawan, D., & Maskur, M. (2017). Pemanfaatan Multimedia Interaktif Model Tutorial Dalam Meningkatkan Pemahaman Dan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Dan Olahraga Kesehatan Bidang Bola Basket Di Sman 27 Garut. Teknologi Pembelajaran, 2(2).

Gustama, K., Firlando, R., & Syafutra, W. (2021). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dengan Keterampilan Tendangan Lurus Atlet Pencak Silat. Gelanggang Olahraga: Jurnal Pendidikan Jasmani Dan Olahraga (JPJO), 5(1), 29–39. https://doi.org/10.31539/jpjo.v5i1.2860

Haenudin, H. (2013). Pendidikan anak berkebutuhan khusus tunarungu. Jakarta: PT Luxima Metro Media.
Hartati, Aryanti, S., Destriana, D., Yusfi, H., & Bayu, W. I. (2018). PELATIHAN Pengembangan Bahan Ajar Penjaskes Berorientasi Pada Media Pembelajaran Interaktif.

Hartati, H., Destriana, D., & Aryanti, S. (2016). Multimedia Development on Sports Health Subject for Third Semester Students of Penjaskes Fkip Unsri. Sriwijaya University Learning and Education International Conference, 2(1), 469–484.

Hartati, H., Destriana, D., & Junior, M. (2019). Latihan Dot Drill One Foot Terhadap Kelincahan Tendangan Sabit Dalam Ekstrakurikuler Pencak Silat. Altius: Jurnal Ilmu Olahraga Dan Kesehatan, 8(1).

Isran Rasyid Karo-Karo. (n.d.). Manfaat Media Dalam Pembelajaran. 2018, 91–96.

Iyakrus, I., Bayu, W. I., Usra, M., Syafaruddin, S., Yusfi, H., & Kartika, M. (2022). Pengembangan media pembelajaran pendidikan jasmani berbasis android pada materi pencak silat. Bravo’s: Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan, 10(4), 274–284. https://ejournal.stkipjb.ac.id/index.php/penjas/article/view/2779/0

Khairuzzaman, M. Q. (2016). Peranan Guru dalam Menanamkan Kedisiplinan dan Kegiatan Belajar Siswa Penderita Tuna Rungu. 4(1), 64–75.

Mudjiyanto, B. (2018). Di Sekolah Luar Biasa Negeri Bagian B Kota Jayapura Communication Patterns For Deaf Students In The State Extra School Part B , JAYAPURA CITY. 151–166.

Nofitasari, N. (2021). Implementasi Media Pembelajaran Berbasis Video dalam Pembelajaran Daring untuk Meningkatkan Komunikasi dan Sosialisasi Anak Berkebutuhan Khusus Tunagrahita Kelas V di SLB N Purwosari Kudus. IAIN Kudus.

Octavia, S. A. (2020). Model-model pembelajaran. Deepublish.

Rafi, S., Abdul Gani, R., & Iqbal, R. (2022). Pengembangan Model Pembelajaran Kebugaran Jasmani Berbasis Multimedia Interaktif Sekolah Menegah Atas Kabupaten Indramayu Dimasa Pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan Olahraga, 11(1), 15–36. https://doi.org/10.31571/jpo.v11i1.3141

Rahmah, F. N. (2018). Problematika anak tunarungu dan cara mengatasinya. Quality, 6(1), 1–15.

Ramadani, D. G. (2020). Persepsi Guru PJOK Terhadap Penggunaan Media Pembelajaran Di Sekolah Dasar Inklusi Se Kecamatan Wates. Eprints.Uny.Ac.Id.

Richardo, R. (2016). Karakteristik Media Pembelajaran Berbasis Komputer. 2(November).

Rusman, M. P. (2017). Belajar & Pembelajaran: Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Prenada Media.

Saputra, I. (2015). Modifikasi media pembelajaran pendidikan jasmani sekolah dasar. Jurnal Ilmu Keolahragaan, 14(2), 35–41.

Sucipto, A., Adrian, Q. J., & Kencono, M. A. (2021). Martial art augmented reality book (arbook) sebagai media pembelajaran seni beladiri nusantara pencak silat. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 10(1), 40–45

Suhaemi, A. N., Laurenza, D., Pandu, F. B., & Abhista, D. P. (2020). Peran Guru dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Daring di Era Pandemi Covid-19. Seminar Nasional Ilmu Pendidikan Dan Multi Disiplin, 3.

Syafaruddin, S., & Victorian, Ahmad Richard Ramadhan, F. (2021). Survei Proses Kegiatan Belajar Mengajar Guru PJOK di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Performa Olahraga, 6(2), 102–116.

Syafrial, S., & Nopiyanto, Y. E. (2023). Proses Pembelajaran Pendidikan Jasmani Adaptif Siswa Tunarungu. Jambura Journal of Sports Coaching, 5(1), 62–71.

Triandi, N. A., & Hariyadi, K. (2021). SPRINTER : Jurnal Ilmu Olahraga Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Multimedia Interaktif Materi Teknik Dasar Bola Voli. 2(3), 256–261.

Wiarto, G. (2016). Media pembelajaran dalam pendidikan jasmani. Yogyakarta: Laksitas.

Yunariswan, W. (2017). Olahraga Pencak Silat. Universitas Negeri Malang, 135.

Yusuf, Suhirman, Suastra, I. W., & Tokan, M. K. (2019). The effects of problem-based learning with character emphasis and naturalist intelligence on students’ problem-solving skills and care. International Journal of Innovation, Creativity and Change, 5(3), 1–26.

Zahroh, F., Habibi, H., & Herowati, H. (2017). Pengembangan Media Video Sains Interaktif Untuk Siswa Slb Tunarungu. Alpen: Jurnal Pendidikan Dasar, 1(2).
Published
2024-06-27
Abstract viewed = 0 times
pdf downloaded = 0 times