Implementasi Pembelajaran Tadzkirah dalam Penanaman Nilai-Nilai Kejujuran dan Kedisiplinan Siswa pada Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Negeri 131 Seluma

  • Nurul Wahidatur Rahmah Universitas Islam Negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu

Abstract

Fokus sosial permasalahan pada penelitian ini 1) nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa masih kurang baik ditandai dengan masih terlihat beberapa siswa di SD 131 Kabupaten Seluma yang masih menunjukkan perilaku tidak jujur saat misalnya disaat ujian, pura-pura sakit, tidak membayar saat jajan di kantin, pamit izin ke kamar mandi padahal jajan di kantin, terlambat masuk kelas, membuang sampah di dalam ruang kelas, tidak mengerjakan PR dan lain-lain, 2) belum terlihat strategi-strategi khusus dalam pembelajaran yang dilakukan guru  terutama nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa, 3) proses pembelajaran yang berlangsung masih terlihat cenderung fokus pada hasil belajar koqnitif siswa saja, belum banyak menyelipkan konsep-konsep nilai-nilai kedisiplinan dan kejujuran yang dapat diterapkan dalam keseharian siswa. Adapun tujuan dari penelitian ini meliputi 1) untuk mengetahui implementasi Pembelajaran Tadzkirah dalam pembinaan dan penanaman nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa yang dilakukan di SDN 131 Kabupaten Seluma, 2) untuk mengetahui penanaman nilai-nilai kejujuran siswa pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SDN 131 Kabupaten Seluma, 3) untuk mengetahui penanaman nilai-nilai kedisiplinan siswa pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SDN 131 Kabupaten Seluma, dan 4) untuk mengetahui hambatan dan solusi pembelajaran PAI dalam pembentukan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa di SDN 131 Kabupaten Seluma. Jenis penelitian pada penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan penelitian kualitatif dan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan purposive sampling untuk menentukan subyek penelitian. Subyek dalam penelitian ini penulis sendiri dan informannya ialah guru Pendidikan Agama Islam, Kepala sekolah, siswa SD Negeri 131 Seluma.Temuan dalam penelitian ini yaitu 1) implementasi pembelajaran tadzkirah dalam mengembangkan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam yakni dengan dibiasakan untuk berdo’a baik dalam memulai ataupun mengakhiri kegiatan belajar, dalam hal ini guru memberikan pelajaran atau teladan pada siswa sehingga mereka mampu bersikap sesuai dengan yang diharapkan yang kemudian di terapkan pada kehidupan sehari-hari. Kemudian guru memberikan dorongan atau motivasi, hal ini diharapkan membantu dalam membangun moral siswa, sehingga mereka bersemangat dan bergairah dalam mengikuti pelajaran, 2) dalam pembinaan nilai-nilai kejujuran siswa di SDN 131 Seluma, guru selalu memberikan nasehat dan peringatan untuk siswa tidak melakukan tindakan-tindak tidak jujur atau curang serta tidak disiplin yang mengakibatkan siswa untuk mendapatkan hukuman dari guru, seperti sebelum ujian guru sudah memberikan arahan untuk tidak mencontek dengan teman, akan tetapi siswa tidak menerapkannya dan melanggarnya walaupun tidak melihat semua jawaban temannya, siswa diberikan tugas namun tidak mengerjakannya tepat waktu, terlambat masuk kelas, 3) hambatan dan solusi dalam penerapan pembelajaran tadzkirah pada pembinaan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan siswa pada pelajaran Pendidikan Agama Islam SDN 131 Seluma. Ada banyak hambatan yang dihadapi oleh guru Pendidikan Agama Islam dalam penerapan pembelajaran tadzkirah, karena memang tidak ada siswa yang memiliki kecerdasan yang sama dan juga minat yang sama, sehingga hal ini menghambat guru dalam menerapkan pembelajaran tadzkirah ini. Adapun solusi dari hambatan-hambatan tersebut yakni guru harus lebih kreatif dalam menggunakan dan menerapkan suatu model pembelajaran untuk mencapai tujuan yang di inginkan.

References

Mulyati, Mega Hidayati, dan Muhsin Hariyanto. 2020. Pengaruh Keteladanan Guru Dan Orang Tua Terhadap Sikap Kejujuran Siswa SMK Klaten, Jawa Tengah. Cendekia: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, Vol.14, No. 2, hal 183–195.

Suharsimi, Arikunto. 2013. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Slameto. 2013. Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya, 6th ed. Jakarta: Rineka Cipta.

Sudarmin, Muhajir, dan Dideng Kadir. 2021. Peran Pendidik Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Kejujuran Melalui Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (Pkn) Pada Peserta Didik Di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Guru Sekolah Dasar (JPPGuseda), Vol. 4, No. 3, hal: 259–262.
Published
2024-03-23
Abstract viewed = 1 times
PDF downloaded = 0 times